> >

Kabar Baik, Erdogan Sebut Kesepakatan Ekspor Gandum Disepakati Rusia dan Ukraina, Diteken Minggu ini

Krisis rusia ukraina | 21 Juli 2022, 05:20 WIB
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. (Sumber: AP Photo/Burhan Ozbilic)

Pembicaraan di Istanbul diadakan pada Rabu (13/7) dan turut melibatkan pejabat PBB dan Turki.

Negosiasi itu merupakan pembicaraan langsung pertama antara Moskow dan Kiev sejak Maret yang dirancang untuk meredakan krisis pangan global.

Keputusan Presiden Rusia Vladimir Putin untuk mengirim pasukan ke Ukraina bulan Februari telah mengganggu ekspor gandum dari pelabuhan Ukraina, memperburuk krisis pangan di seluruh dunia.

Sebab, Ukraina adalah salah satu pengekspor gandum terbesar di dunia.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Tass Rusia


TERBARU