Kompas TV regional jabodetabek

Ingat, Aturan Ganjil-Genap di Jakarta Berlaku Besok saat Hari Kerja, Cek Daftar Jalannya!

Kompas.tv - 13 Agustus 2023, 16:38 WIB
ingat-aturan-ganjil-genap-di-jakarta-berlaku-besok-saat-hari-kerja-cek-daftar-jalannya
Foto arsip. Penerapan sistem ganjil genap di ruas jalan di DKI Jakarta. (Sumber: NTMC Polri)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Masyarakat yang tinggal atau bekerja di Jakarta perlu memahami aturan ganjil genap yang baru dan berlaku mulai besok, Senin (14/8/2023).

Kebijakan ganjil genap ini bertujuan untuk membatasi volume kendaraan di beberapa jalan, termasuk ruas jalan yang berhubungan dengan gerbang masuk atau keluar tol.

Aturan ganjil genap di Jakarta mengizinkan mobil berpelat nomor polisi ganjil untuk melintasi jalan tertentu pada tanggal ganjil, serta kendaraan berpelat nomor genap pada saat tanggal genap.

Ketentuan ganjil genap dibagi ke dalam dua fase setiap hari, fase pagi berlangsung jam 06.00 WIB - 10.00 WIB. Sementara fase sore atau malam berlaku pada jam 16.00 WIB - 21.00 WIB.

Di luar dua fase tersebut, kendaraan bernomor polisi ganjil maupun genap bisa melintasi jalan yang masuk daftar ganjil genap.

Aturan ini hanya berlaku setiap hari kerja, yakni Senin hingga Jumat, sedangkan pada akhir pekan maupun tanggal merah, aturan itu tak berlaku.

Baca Juga: Didukung 4 Parpol di Pilpres 2024, Prabowo Janji Teruskan Program Jokowi dan Hapus Kemiskinan

Daftar jalan ganjil genap Jakarta terbaru

Berdasarkan data Dinas Perhubungan DKI Jakarta, aturan ganjil genap setidaknya diterapkan di 28 jalan, yang terhubung dengan gerbang tol, yakni:

1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang

2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso

3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 2

4. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama

5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 1

6. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan

7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar

Baca Juga: Golkar dan PAN Resmi Gabung KKIB, Cak Imin: Selamat Datang, Ahlan wa Sahlan!

8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda

9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan

10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 2

11. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran

12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet 1



Sumber : Kompas TV/Kontan


BERITA LAINNYA



Close Ads x