Kompas TV regional kriminal

Pria yang Bunuh Anak dan Lukai Istri di Depok Sempat Terlihat Menenteng Parang dan Cari Target Lain

Kompas.tv - 1 November 2022, 17:50 WIB
pria-yang-bunuh-anak-dan-lukai-istri-di-depok-sempat-terlihat-menenteng-parang-dan-cari-target-lain
Ilustrasi pembunuhan. Pria berinisial K yang membunuh anak dan melukai istrinya di Perumahan Klaster Pondok Jatijajar, Depok, Jawa Barat masih mengincar target lain setelah membunuh korban. (Sumber: Istock)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV – Pria berinisial K yang membunuh anak dan melukai istrinya di Perumahan Klaster Pondok Jatijajar, Depok, Jawa Barat masih mengincar target lain setelah membunuh korban.

Warga perumahan tersebut dihebohkan dengan peristiwa pembunuhan sadis yang terjadi di salah satu rumah di perumahan itu pada Selasa (1/11/2022).

Tetangga dari keluarga tersebut, Eka, menceritakan detik-detik usai keributan dan pembunuhan terjadi.

Menurut Eka, pelaku berjalan keluar rumah sambil menenteng parang dan membawa anaknya yang masih berusia 1,5 tahun sekitar pukul 05.10 WIB.

"Saya keluar sama warga lainnya, terus pelaku sudah keluar rumah nenteng golok di tangan kanan, dan anaknya paling kecil 1,5 tahun di tangan kiri," kata Eka, dikutip dari Kompas.com.

”Dia (pelaku) enggak berani bunuh anaknya yang masih kecil ini, tapi anaknya juga berlumuran darah tapi enggak diapa-apain ya, langsung kita amanin," sambung dia.

Baca Juga: Pria di Depok Tega Bunuh Anak dan Serang Istri hingga Kritis, Begini Kronologinya

Saat para tetangga mengamankan pelaku, kata Eka, dia sempat mengatakan hendak mengejar target lainnya.

“Dia (pelaku) bilang 'gua udah puas nih bunuh dua setan, tinggal setan satu lagi', tapi dia masih ngincer satu lagi adik kandungnya, dia belum puas," ungkap Eka.

Sementara, Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Depok AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, pembunuhan itu diawali pertikaian.

Menurutnya, ketika saksi yang tinggal di rumah itu menelusuri sumber suara, dia melihat pelaku tengah menyerang anak dan istrinya secara membabi buta menggunakan parang.

"Awalnya saksi yang ada di lantai dua rumah ini mendengar suara teriakan dari korban, kemudian saksi turun ke bawah menolong korban.”

“Namun, karena pelaku saat itu sedang membabi buta, jadi saksi tidak berani turun," ujar Yogen.

Saksi baru menolong korban usai pelaku sudah tak berada di dalam rumah. Korban lalu dibawa ke rumah sakit.

Pelaku pembantaian anggota keluarganya itu telah ditangkap dan dibawa ke Kepolisian Sektor (Polsek) Cimanggis.

"Diduga pelaku adalah ayah atau suami korban, sudah diamankan di Polsek Cimanggis, kemudian kami bawa ke Polres Metro Depok," kata Yogen.

Baca Juga: Polisi Tangkap Ayah yang Bunuh Anak dan Aniaya Istrinya hingga Kritis di Depok, Motif Masih Didalami

Polisi akan menggali informasi terkait motif pembunuhan sadis tersebut.

"Kami gali lebih lanjut, karena sampai saat ini pelaku belum memberikan keterangan terkait motif apa terjadinya pembunuhan sadis ini," ujar dia.


 



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x