Kompas TV olahraga kompas sport

Liga Champions Dimulai Malam Ini, Ada Dua Partai Akbar antara Juara Liga! Ini Jadwal Lengkapnya

Kompas.tv - 6 September 2022, 15:37 WIB
liga-champions-dimulai-malam-ini-ada-dua-partai-akbar-antara-juara-liga-ini-jadwal-lengkapnya
Ekspresi Vinicius Junior usai mencetak gol dalam partai La Liga Spanyol 2022/23 antara Real Madrid vs Real Betis di Santiago Bernabeu, Sabtu (3/9/2022). Fase grup Liga Champions 2022/23 yang dimulai pada Selasa (6/9/2022) malam ini menampilkan laga Celtic vs Real Madrid di Celtic Park, Rabu (7/9/2022) dini hari waktu Indonesia. (Sumber: Pablo Garcia/Associated Press)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Fase grup Liga Champions 2022/23 akan dimulai pada Selasa (6/9/2022) malam ini. Sepak mula pada laga pertama dijadwalkan pada pukul 23.45 WIB lalu dilanjutkan serangkaian laga yang akan dimulai pada Rabu (7/9) pukul 02.00 WIB.

Sederet klub raksasa Eropa akan bertanding dalam pembukaan fase grup Liga Champions musim ini. Di antaranya adalah Chelsea, Paris Saint-Germain, Real Madrid, hingga Manchester City.

Pembukaan fase grup Liga Champions malam ini pun akan mempertemukan empat jawara liga Eropa dalam dua pertandingan. Mana saja?

Dalam partai pembuka grup E, juara Liga Austria, RB Salzburg, dijadwalkan menjamu peraih Scudetto Italia musim lalu, AC Milan.

Partai Salzburg vs Milan dijadwalkan di Stadion Red Bull Arena, Rabu (6/9) pukul 02.00 WIB.

Rossoneri melawat ke Austria dengan modal berharga. Di ajang Serie A, walaupun sempat ditahan imbang Sassuolo dan Atalanta, Theo Hernandez dan kolega baru saja membungkam rival bebuyutannya, Inter Milan, pada pekan lalu.

Baca Juga: Salzburg vs Milan, Pioli Waspadai Adanya Haaland dan Mane Baru di Skuad Lawan

Kemenangan di Derbi della Madonnina membuat AC Milan berhak menempati peringkat ketiga klasemen sementara Serie A, hanya terpaut dua poin dari Atalanta di puncak klasemen.

Sementara itu, Salzburg juga sukses menunjukkan tajinya di awal musim 2022/23 Liga Austria. Benjamin Sesko dan kawan-kawan memuncaki klasemen sementara dengan 18 poin dan selisih gol plus 15.

Jelang laga ini, Stefano Pioli menyebut anak asuhnya akan menunjukkan bahwa mereka telah belajar dari kegagalan musim lalu. Di Liga Champions 2021/22, Milan gagal lolos babak grup.

“Misi AC Milan adalah untuk menunjukkan bahwa kami telah berkembang dan belajar dari pengalaman kami. Kami sadar betapa penting untuk memulai fase grup dengan cara positif,” kata Pioli, dikutip laman resmi klub.

Di tempat terpisah, jawara Liga Skotlandia, Celtic, akan menjamu kampiun La Liga Spanyol sekaligus juara bertahan Liga Champions, Real Madrid.

Pertandingan Celtic vs Real Madrid dijadwalkan di Celtic Park, Rabu (7/9) pukul 02.00 WIB.

Sama seperti Milan, Celtic berbekal modal semangat tempur tinggi usai memenangi partai derbi lawan Rangers.

Pekan lalu, anak asuh Ange Postecoglou melibas Rangers 4-0 dalam derbi bertajuk The Old Firm.

Akan tetapi, Celtic tetap saja berstatus kuda hitam saat menjamu sang raksasa Spanyol. Apalagi, musim ini, anak asuh Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya tim yang mampu menyapu bersih kemenangan di awal musim La Liga.


Real Madrid memimpin klasemen sementara La Liga dengan 12 poin dari empat pertandingan. Mereka unggul dua poin dari dua pesaing terdekatnya, Barcelona dan Villarreal.

Jelang laga ini, Ancelotti menggarisbawahi sejarah Real Madrid sebagai modal berharga anak asuhnya mengarungi Liga Champions dengan status tim yang dihormati.

“Kami memulai kampanye ini dengan antusiasme hebat. Namun, kami belum tahu bagaimana segalanya akan terjadi. Kami harus lolos dari grup dan memenanginya (Liga Champions),” kata Ancelotti, dikutip laman resmi klub.

Selain partai RB Salzburg vs AC Milan dan Celtic vs Real Madrid, masih ada enam pertandingan seru lain yang dijadwalkan di fase grup Liga Champions malam ini.

Berikut jadwal lengkap partai pembukaan grup Liga Champions 2022/23 malam ini.

Jadwal Lengkap Liga Champions Malam Ini

Selasa (6/9/2022) pukul 23.45 WIB.

  • Dinamo Zagreb vs Chelsea
  • Borussia Dortmund vs FC Kopenhagen

Rabu (7/9/2022) pukul 02.00 WIB.

  • RB Salzburg vs AC Milan
  • Celtic vs Real Madrid
  • RB Leipzig vs Shakhtar Donetsk
  • Sevilla vs Manchester City
  • PSG vs Juventus
  • Benfica vs Maccabi Haifa

Baca Juga: Aguero: Haaland Bisa "Buang Sial" Man City di Liga Champions, Dia Membuat Saya Senang



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x