Kompas TV nasional hukum

Di Amsterdam, Mahfud MD Beberkan 12 Pelanggaran HAM Berat Versi Komnas: Petrus hingga Dukun Santet

Kompas.tv - 27 Agustus 2023, 18:34 WIB
di-amsterdam-mahfud-md-beberkan-12-pelanggaran-ham-berat-versi-komnas-petrus-hingga-dukun-santet
Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD (kedua kiri) berkunjung ke Amsterdam, Belanda, untuk bertemu dengan korban pelanggaran HAM berat masa lalu. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

KOMPAS.TV - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD membeberkan 12 kasus pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM Berat) di Amsterdam, Belanda.

Mahfud membeberkan kedua belas kasus tersebut di haadapan para korban pelanggaran HAM berat di masa lalu.

“Ini ada kasus pelanggaran HAM berat masa lalu yang sudah ditetapkan oleh Komnas HAM, ada peristiwa 1965-1966, Petrus (1982-1985), Talangsari (1989),” tuturnya, Minggu (27/8/2023), dikutip Breaking News Kompas TV.

Berikut kedua belas kasus pelanggaran HAM berat tersebut:

- Peristiwa 1965-1966

- Peristiwa penembakan misterius tahun 1982-1985 (Petrus)

- Peristiwa Talangsari, Lampung tahun 1989 (Kasus Talangsari)

- Peristiwa Rumoh Geudaong dan Pos Sattis, Aceh, tahun 1989

- Peristiwa penghilangan orang secara paksa tahun 1997-1998

Baca Juga: Penyelesaian Kasus Pelanggaran HAM di Aceh Bukan Karena Tahun Politik

- Peristiwa kerusuhan Mei 1998

- Peristiwa Trisakti dan Semanggi I-II, tahun 1998-1999

- Peristiwa pembunuhan dukun santet, tahun 1998-1999

Kasus pelanggaran HAM berat (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

- Peristiwa Simpang KKA, Aceh tahun 1999

- Peristiwa Wasior, Papua, tahun 2001-2002



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x