Kompas TV nasional sosial

Bahaya Mutasi Covid-19 pada Anak dan Remaja, IDAI Peringatkan Waspada Sekolah Tatap Muka

Kompas.tv - 11 Mei 2021, 22:14 WIB
bahaya-mutasi-covid-19-pada-anak-dan-remaja-idai-peringatkan-waspada-sekolah-tatap-muka
Ilustrasi siswa menjalani pemeriksaan suhu tubuh sebelum memasuki lingkungan sekolah. (Sumber: ANTARA FOTO/FAUZAN)
Penulis : Ahmad Zuhad | Editor : Eddward S Kennedy

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) memperingatkan kebijakan pembukaan sekolah tatap muka. Hal ini terkait bahaya mutasi virus Covid-19 pada anak dan remaja.

Seperti diketahui, virus SARS-CoV2 penyebab Covid-19 terus bermutasi. Mutasi itu menghasilkan strain virus baru yang dapat menular lebih mudah dan cepat.

Setidaknya ada empat strain Covid-19 baru yang menarik perhatian ilmuwan di seluruh dunia, yaitu B.1.1.7 dari  Inggris, B 1.3.5.1 dari Afrika Selatan, strain P.1 di Brazil dan B 1.617 di India. 

Baca Juga: Hati-Hati, 3 Strain Baru Covid-19 Banyak Menyebar di 4 Provinsi Ini

Ketua Umum IDAI Prof Dr dr Aman Pulungan SpA(K) membeberkan, beberapa negara tetangga saat ini sedang menghadapi lonjakan kasus Covid-19.

Tsunami Covid-19 menggulung India. Pada 9 Mei 2021 saja, India mencatatkan 4.092 jiwa meninggal karena Corona.

Sementara, kasus Covid-19 baru di India mencapai 403.738 kasus per Minggu (9/5/2021). Dengan itu, India kini memiliki total 22,3 juta kasus Covid-19 sejak awal pandemi.

Aman menyebut, lonjakan kasus Covid-19 juga terjadi di Malaysia. 

Perdana Menteri (PM) Malaysia Muhyiddin Yassin terpaksa memberlakukan lockdown skala nasional atau "perintah pengendalian pergerakan nasional" mulai Rabu (12/5/2021) hingga awal Juni.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x