Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Intip Perbandingan Gaji AHY Saat Masih di TNI vs Sebagai Menteri ATR/BPN

Kompas.tv - 23 Februari 2024, 20:22 WIB
intip-perbandingan-gaji-ahy-saat-masih-di-tni-vs-sebagai-menteri-atr-bpn
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY usai dilantik, Rabu (21/2/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), menggantikan Hadi Tjahjanto.

Sebelum berkarir di pemerintahan, AHY berkarier sebagai anggota TNI.

Posisi baru ini tentunya membawa perubahan signifikan, termasuk dalam hal pendapatan.

Lantas, bagaimana perbandingan gaji AHY saat menjadi menteri dengan saat ia masih berdinas di TNI?

Baca Juga: Janji AHY, Sisa 8 Bulan Kerja Tuntaskan Masalah Tanah

Gaji AHY sebagai Menteri ATR/BPN

Sebagai menteri, pendapatan AHY diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 60 Tahun 2000. Menurut aturan ini, semua menteri, termasuk AHY, berhak menerima gaji pokok sebesar Rp 5.040.000 per bulan.

Tidak hanya gaji pokok, seorang menteri juga berhak mendapatkan berbagai tunjangan, salah satunya adalah tunjangan jabatan.

Besaran tunjangan ini diatur dalam Keputusan Presiden (Keppres) No 68 Tahun 2001, yang menyatakan bahwa para petinggi kementerian berhak mendapatkan tunjangan jabatan hingga Rp 13.608.000 per bulan.

Dengan demikian, total pendapatan AHY sebagai menteri, dari gaji pokok dan tunjangan jabatan, adalah sekitar Rp 18.648.000 per bulan. Jumlah ini belum termasuk tunjangan lainnya, seperti tunjangan istri dan anak.

Baca Juga: Cerita Andi Mallarangeng saat AHY Masuk Kabinet, Selasa Ditelepon Besoknya Pelantikan



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x