> >

Erupsi Semeru, Sedikitnya 45 Warga Alami Luka Bakar

Peristiwa | 4 Desember 2021, 23:45 WIB
Hingga Sabtu (4/12/2021) malam, sedikitnya 45 orang warga di Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mengalami luka bakar akibat erupsi Gunung Semeru. (Sumber: suryamalang.com)

Selain itu, tenaga kesehatan juga memerlukan tambahan perlengkapan perawatan korban seperti polybag ramah lingkungan 1.000 lembar, polybag limbah medis 1.000 lembar, safety box 100 buah, disinfektan air (kaporit padat) 30-40 Kg, pengusir lalat satu karton.

Menyusul erupsi Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021) sore, sejumlah warga tampak berkumpul di selter pengungsian sementara di Desa Sumber Wuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur. (Sumber: AP Photo/Rokhmad)

Baca Juga: Gunung Semeru Meletus, Khofifah: Malam Ini Saya ke Lokasi, Mohon Ikhtiar dan Doa Mugi Selamet Sedoyo

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat telah menentukan tiga lokasi pengungsian sementara masyarakat terdampak abu vulkanik Semeru, di antaranya berlokasi di Pertigaan Jalan Pronojiwo, Desa Supiturang; Balai Desa Sumber Wuluh, Candipuro; dan Balai Desa Kamarkajang, Candipuro.

Kebutuhan darurat sementara bagi pengungsi di antaranya masker, makanan dan minuman siap saji yang tidak cepat basi, jas hujan, terpal dan selimut.

 

Penulis : Vyara Lestari Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Antara


TERBARU