> >

Sevilla vs Roma, Lorenzo Pellegrini: Kami Tertawa Ketika Dikritik sebagai Tim Parkir Bus

Sepak bola | 31 Mei 2023, 21:35 WIB
Kapten AS Roma, Lorenzo Pellegrini. (Sumber: romapress.net)

BUDAPEST, KOMPAS.TV - Kapten AS Roma Lorenzo Pellegrini mengaku hanya bisa tertawa ketika ada pengkritik yang menyebut timnya hanya bisa bermain parkir bus alias bertahan total. 

Komentar tersebut diungkapkan Pellegrini jelang laga final Liga Europa 2022-23 antara Sevilla vs Roma yang akan dihelat di Stadion Puskas Arena, Budapes, Kamis (1/6/2023) Pukul 02.00 dini hari WIB. 

"Kami tertawa ketika seseorang memberi tahu kami, bahwa kami menang dengan memarkir bus di depan gawang," kata Pellegrini dilansir dari laman resmi UEFA.

Baca Juga: Mourinho Sampingkan Rekor Pribadi, Ingin Juarai Liga Europa 2022-23 demi Fans AS Roma

"Paham cara pendekatan sebuah pertandingan secara taktikal, bukan berarti menyerang seperti orang gila dan membiarkan lawan mencetak gol."

"Bagi saya, taktik yang tepat adalah cara untuk membatasi pergerakan lawan Anda," imbuhnya. 

Terlepas dari itu, ini merupakan laga final kompetisi Eropa kedua beruntun bagi AS Roma. 

Musim lalu, klub asal ibu kota Italia sukses memenangkan edisi perdana UEFA Conference League. Di partai puncak, Roma menekuk wakil Belanda Feyenoord dengan skor 1-0. 

Pellegrini menyebut salah satu kunci keberhasilan AS Roma dalam dua musim terakhir tidak lain karena semangat juang para pemainnnya. 

"Saya pikir akan ada selalu sesuatu yang besar, tetapi hal terbesar yang selalu menetap di diri Anda adalah semangat pantang menyerah," sambung Pellegrini. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV/UEFA.com


TERBARU