> >

Terganggu Karena Banjir, Jadwal KRL Kini Berangsur Normal

Berita kompas tv | 23 Februari 2020, 16:14 WIB
Banjir di Stasiun Sudirman Mulai Surut (2/2/2020) (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, KOMPASTV – Hujan deras yang melanda ibu kota Jakarta sejak Sabtu malam (22/2/2020) menyebabkan sejumlah objek vital di Jakarta terganggu.

Salah satu objek vital yang terganggu adalah Rumah sakit Pusat Nasional dr. Cipto Mangunkusumo atau RSCM.

Akibatnya, sejumlah peralatan medis terendam banjir.

Belum diketahui berapa kerugian yang diakibatkan banjir ini.

Tak hanya itu, objek vital lain juga seperti jalur kereta api.

Jadwal keberangkatan sempat terganggu.

Vice President Corporate Communication PT KCI, Anne Purba mengatakan, saat ini kondisi stasiun Sudirman sudah mulai membaik. Sebelumnya, jadwal perjalanan kereta sebelumnya juga sempat terganggu.

"Jalur rel antara Stasiun Sudirman dan Stasiun Manggarai yang sempat terendam air kini sudah dapat kembali dilintasi oleh KRL Commuter Line “ ujar Anne kepada Kompas TV.

Baca Juga: Banjir Kelapa Gading: Warga Minta Pintu Air Dibuka, Anies Tunggu Air Laut Surut

Meskipun demikian, tampak air masih menggenang di sekitar rel.

Penulis : Abdur-Rahim

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU