> >

Update Pasca Gempa Bumi M6,6 Tuban: Bocah 5 Tahun di Tabanan Meninggal, 1 Rumah di Trenggalek Roboh

Peristiwa | 15 April 2023, 10:20 WIB
Ilustrasi gempa bumi. Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,6 di Tuban, Jawa Timur, Jumat (14/4/2023) sore mengakibatkan seorang bocah perempuan berusia 5 tahun di Tabanan meninggal.  (Sumber: Tribunnews.com)

TABANAN, KOMPAS.TV – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,6 di Tuban, Jawa Timur, Jumat (14/4/2023) sore mengakibatkan seorang bocah perempuan berusia 5 tahun di Kabupaten Tabanan, Bali, meninggal dunia.

Bocah yang merupakan warga Banjar Lebah, Desa Marga, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali, meninggal dunia, diduga terkejut saat gempa terjadi hingga tak sadarkan diri dan meninggal dunia.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabanan, I Nyoman Srinada Giri membenarkan adanya peristiwa itu.

"Iya (korban) meninggal dunia," kata dia, Jumat malam, dikutip dari Kompas.com.

Menurutnya, saat gempa terjadi sekitar pukul 17.55 Wita, korban sedang bermain ponsel di dalam rumah, sedangkan orang tuanya sedang berada di luar rumah.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 6,6 di Tuban Jawa Timur, Getaran Terasa di Malang hingga Lombok

"Pas kejadian gempa anak kecil itu mainan handphone di dalam rumah. Di Bali jika ada gempa kami biasa (teriak) lindu-lindu. Itu dia (korban) kaget dan terkejut," ujarnya.

Orangtua korban pun masuk ke dalam rumah setelah gempa terjadi, dan mendapati korban tak sadarkan diri.

"Dia (korban) menyelamatkan diri entah terkena benturan, kami tidak tahu. Tetapi sudah ditemukan dalam tidak sadar," imbuhnya.

"Tapi saksi yang melihat terbentur itu tidak ada. Dia mungkin maunya menyelamatkan diri, orang tuanya di luar rumah dan (korban) ada di dalam kok tidak keluar-keluar," ujarnya.

Selanjutnya orangtua korban membawa anaknya ke Klinik Bunda Setia dan dirujuk ke RSUD Tabanan. Namun, oleh pihak medis korban dinyatakan telah meninggal dunia.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com, Antara, Kompas TV


TERBARU