> >

BMKG Minta Pemda Waspada, Potensi Banjir Akan Terjadi November Hingga Januari 2021

Sosial | 1 November 2020, 06:15 WIB

 

Ilustrasi banjir (Sumber: Tribunnews.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan waspada terhadap potensi banjir mulai November 2020 hingga Januari 2021.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menjelaskan potensi banjir tersebut dkarenakan meningkatnya curah hujan yang dipicu puncak iklim global La Nina.

Menurut Dwikorita, iklim global La Nina terjadi sejak awal Oktober 2020 dan diperkirakan berlangsung hingga April 2021 dengan intensitas lemah hingga moderat.

Baca Juga: Waspada! BMKG Prediksi Adanya Cuaca Ekstrem, Ini Penjelasannya

Iklim global La Nina akan mempengaruhi sebagian wilayah di Indonesia tengah dan timur.  Diperkirakan daerah tersebut akan mendapat curah hujan di atas normal selama musim hujan 2020/2021.

Sejumlah dampak La Nina yang perlu diantisipasi yaitu banjir bandang, longsor, angin kencang, dan angin puting beliung yang dapat mengancam sektor pertanian, transportasi, hingga infrastruktur.

Untuk itu pemerintah daerah perlu melakukan mitigasi dan terus memantau perkembangan cuaca saat ini.

"Sebagai langkah mitigasi perlu dilakukan optimalisasi tata kelola air secara terintegrasi dari hulu hingga hilir, danau embung sungai dan kanal untuk antisipasi debit air berlebih," ujar Dwikorita, dalam pembukaan Rakorbidnas Kebudayaan PDI Perjuangan, Sabtu (31/10/2020). Dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Kenali dan Waspadai Dampak La Nina yang Sebabkan Hujan Lebat

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU