> >

Kaesang Sebut Bakal Undang 10 Netizen ke Pernikahannya dengan Erina: Tapi Harus Dateng

Selebriti | 5 Desember 2022, 08:55 WIB
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono ziarah ke Makam Mangkunegara I - IX, Selasa (29/11/2022). Kaesang menyebut akan menyiapkan undangan pernikahannya dengan Erina khusus untuk netizen (Sumber: Kompas.com/Fristin Intan Sulistyowati)

SOLO, KOMPAS.TV - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep menyebut akan menyiapkan undangan khusus untuk netizen terkait pernikahannya dengan Erina Gudono.

Hal itu diungkapkan Kaesang, ketika seorang netizen menantang calon suami Erina itu untuk mengundang salah satu netizen.

"Mas, undang dong salah satu netizen mu, biar seruu," tulis @aeerminer** di Twitter, Sabtu (3/12/2022).

Cuitan tersebut lantas mendapat respons dari Kaesang. Ia menyebut akan menyiapkan 10 undangan khusus untuk netizen.

Baca Juga: Jokowi soal Resepsi Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran: Sebetulnya Ada Gedung Sendiri tapi Kepakai

"Aku siapin 10 undangan khusus untuk netizen cukup? Tapi harus dateng," balas Kaesang di akun @kaesangp.

Foto Undangan Tersebar

Adik Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu juga mengonfirmasi kebeneran foto undangan pernikahannya dengan Erina Gudono yang beredar di media sosial.

Tangkapan layar dari netizen yang mengunggah undangan pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono. Putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut mengonfirmasi undangan tersebut asli, tapi meragukan netizen yang mengirimkannya sebagai undangan miliknya. (Sumber: Twitter)

Undangan dengan warna latar putih beraksen bunga-bunga berwarna emas itu dilengkapi dengan barcode untuk akses masuk.

Di dalam undangan, tertulis pernikahan akan diselenggarakan di Pura Mangkunegaran pada sesi 4 pukul 19.00-21.30 WIB.

Baca Juga: 2.188 Polisi akan Diterjunkan, Ini Rute Kirab Pernikahan Kaesang-Erina dari Loji Gandrung

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU