Kompas TV regional jabodetabek

Naik TransJakarta dari Kalideres ke Bandara Soetta Bakal Gratis Sebulan, Mulai 4 Juli 2023

Kompas.tv - 29 Juni 2023, 07:40 WIB
naik-transjakarta-dari-kalideres-ke-bandara-soetta-bakal-gratis-sebulan-mulai-4-juli-2023
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggratiskan bus rute Terminal Kalideres - Bandara Soekarno Hatta selama satu bulan sejak 4 Juli 2023. (Sumber: ANTARA)
Penulis : Dina Karina | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bus TransJakarta yang melayani rute ke Bandara Soekarno-Hatta akan segera beroperasi. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggratiskan bus rute Terminal Kalideres - Bandara Soekarno-Hatta selama satu bulan sejak 4 Juli 2023.

"Lima bus TransJakarta (TJ) baru yang disiapkan itu jenis lower deck (dek rendah) dan akan gratis selama sebulan. Kemudian itu ada juga jam-jam operasi nantinya," kata Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen seperti dikutip dari Antara, Rabu (28/6/2023). 

"Saat rapat, disepakati untuk menggratiskan selama satu bulan," tambahnya. 

Ia mengungkap, nantinya akan ada lima unit bus beroperasi dari jam 06.00 WIB - 09.00 WIB. Sementara untuk sore beroperasi dari jam 18.00 WIB sampai jam 21.00 WIB. Lima bus itu akan datang bergantian setiap 20 menit sekali.

Baca Juga: TransJakarta yang Masuk Bandara Soetta Bisa untuk Masyarakat Umum, Tarifnya Tetap Rp3.500

"Jadi nanti (bus) tidak datang bersamaan. Supaya tidak ada kekosongan di armada, di terminal, perlu dibuat jadwal antara yang pertama, yang kedua dan ketiga. Jadi headway antara armada pertama, kedua dan ketiga itu diatur selama 20 menit," ujarnya. 

Dengan skema seperti itu, tidak terjadi penumpukan keberangkatan maupun kedatangan di bandara. Sehingga masyarakat nanti yang terlambat tetap mendapatkan pelayanan dari TransJakarta.

"Kalau untuk bus itu yang saya tahu, yang duduk dan berdiri 60 - 80 penumpang kira-kira," ucapnya. 

"Kalau untuk jalur saya belum bisa merinci. Namun yang pasti jalur yang biasa dilalui TJ. Nanti lintasannya saya akan pelajari lagi. Namun intinya melewati jalur yang banyak penumpang dan bisa dilewati TJ. Demikian juga dengan tarif setelah gratis nanti. Akan kami ikuti terus perkembangannya," lanjutnya. 

Baca Juga: Ini 4 Rute TransJakarta yang Antar Penumpang ke Jakarta Fair di JIEXPO Kemayoran

Diberitakan Kompas TV sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, bus TransJakarta rute Terminal Kalideres ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) nantinya bisa digunakan oleh masyarakat umum. Bukan hanya oleh karyawan bandara.  

"Iya (untuk) masyarakat umum," kata Heru usai menghadiri acara Gerakan Jumat Menanam untuk Ketahanan Pangan di kawasan Sunter, Jakarta Utara (16/6/2023).

Ia menambahkan, tarif TransJakarta yang masuk Bandara Soetta juga tetap sama. Yakni Rp3.500. Menurutnya, hal itu sebagai bagain dari tugas TransJakarta menyediakan layanan transportasi umum yang murah. 

"Tetap Rp3.500, ya bagian dari tugasnya TransJakarta kan melayani penduduk Jakarta," ucapnya. 



Sumber : Kompas TV/Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x