Kompas TV regional kriminal

Bunuh Ibu Kandung Setelah Tidak Temukan Makanan di Rumah, Pria di Kudus Dibekuk Polisi

Kompas.tv - 29 Desember 2022, 03:05 WIB
bunuh-ibu-kandung-setelah-tidak-temukan-makanan-di-rumah-pria-di-kudus-dibekuk-polisi
Ilustrasi jenazah. Polisi membekuk seorang pria berinisial AB (32), yang menganiaya ibu kandngnya UK (52) hingga meninggal dunia setelah pelaku tidak menemukan makanan saat pulang ke rumah. (Sumber: Pixabay)

KUDUS, KOMPAS.TV – Polisi membekuk seorang pria berinisial AB (32), yang menganiaya ibu kandungnya UK (52) hingga meninggal dunia, setelah pelaku tidak menemukan makanan saat pulang ke rumah.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kudus Kudus AKBP Wiraga Dimas Tama, Rabu (28/12/2022), membenarkan adanya peristiwa itu.

Korban ditemukan sudah tak bernyawa di dalam kamarnya, Desa Jekulo, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Minggu (25/12/2022) malam sekitar pukul 19.00 WIB, dengan luka sayatan di pergelangan tangan kirinya.

Saat itu, keluarga korban mengira kematian korban akibat bunuh diri, namun berdasarkan hasil pemeriksaan medis dan penyelidikan kepolisian, ditemukan kejanggalan yang mengarah pada pembunuhan.

"Saat dilakukan pemeriksaan ditemukan kejanggalan penyebab meninggalnya korban,” kata Wiraga, dikutip Kompas.com.

“Karena selain luka sayatan di pergelangan tangan kiri, juga ada luka-luka di kepala korban," lanjutnya.

Baca Juga: Sering Cekcok, Anak Tega Bunuh Ibu Kandung

Ia menjelaskan, peristiwa itu berawal saat pelaku pulang ke rumah seusai bermain. Ketika itu, kondisi rumah sepi.

Pelaku yang bermaksud meminta makanan kemudian membangunkan ibunya yang tengah tertidur di kamar, namun, korban menjawab tidak ada makanan.

Korban lalu menanyakan kepada pelaku kenapa keluar rumah terus dan melarang pelaku untuk keluar dari rumah.

Teguran dari sang ibu tersebut memicu pelaku melakukan penganiayaan.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x