Kompas TV regional berita daerah

Bandara Internasional Syamsudin Noor Siap Sambut Kedatangan Kafilah MTQ Nasional XXIX di Kalsel

Kompas.tv - 8 Oktober 2022, 05:33 WIB

BANJARBARU, KOMPAS.TV - Semakin dekat dengan hari dilaksanakannya event nasional Musabaqah Tilawatil Quran di Provinsi Kalimantan Selatan, Bandara Internasional Syamsudin Noor telah menyiapkan sejumlah titik penyambutan untuk kafilah dari seluruh Indonesia.

Pihak bandara telah menyiapkan beberapa titik penyambutan bagi para kafilah, tamu VIP serta dewan hakim.

Baca Juga: Peringatan HUT TNI ke-77 di Banjarbaru, Danrem 101/Antasari : TNI Adalah Kita

Di kedatangan internasional untuk penyambutan dewan hakim, di area pengambilan bagasi untuk pembagian LO bagi kafilah, exhibition kedatangan untuk penyambutan kafilah serta disiapkan posko terpadu di terminal kedatangan.

"Kita sudah berkordinasi juga dengan SKPD, pemerintah Pemprov Kalsel, Kita berikan fasilitas untuk penyambutan," ucap Relation Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Ahmad Zulfian Noor.

Baca Juga: Semarak Peringatan HUT TNI ke-77 di Banjarbaru, Warga Antusias : Semoga Semakin Jaya!

Pihaknya juga menjelaskan saat ini terdapat sejumlah kafilah yang sudah tiba di bumi Lambung Mangkurat seperti kafilah dari Papua Barat dan Sumatera Barat. 

Diperkirakan puncak kedatangan kafilah terjadi pada tanggal 8 hingga 10 Oktober.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x