Kompas TV regional berita daerah

Bangunan Masjid Tua Zaman Belanda Masih Tertata Rapih

Kompas.tv - 7 April 2022, 17:24 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI,KOMPAS.TV - Bangunan Masjid pada Zaman Kemerdekaan yaitu pada tahun 1941, memiliki Ciri Khas Arsitektur Belanda, yang mengenalkan kembali ke zaman kemerdekaan dulu. Masjid ini terasa sejuk dan nyaman, sehingga kita betah untuk melakukan ibadah atau pun amalan lainnya.

Masjid Tua ini bernama Masjid Al Munawaroh, dibangun oleh orang Pribumi pada zaman itu. Pada waktu itu, di Kampung tersebut selalu ramai dilakukan kegiatan keagamaan, terutama Bulan Ramadhan setiap tahunnya. Kondisi bangunan Masjid Al Munawaroh hingga saat ini belum pernah direnovasi atau dipugar. Itu karena struktur bangunan yang sangat kokoh dan juga memiliki sejarah. Masjid ini tidak memiliki beton penyangga di tengah-tengahnya. selain itu, pada saat itu pasukkan Tentara Indonesia dan Rakyat menyembunyikkan puluhan senjata di atap masjid.

Masjid ini selalu digunakan Masyarakat untuk meningkatkan keimanannya. Dengan selalu dijaga kebersihannya, dan kenyamanan saat beribadah.

Masjid ini juga nyaman untuk kita mengisi waktu ngabuburit. Karena masih terlihat asri dan arsitektur bagunan khas belanda.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x