Kompas TV lifestyle kesehatan

5 Bahan Alami yang Efektif Sembuhkan Pegal Linu, Bisa Didapatkan di Rumah

Kompas.tv - 20 Januari 2024, 02:00 WIB
5-bahan-alami-yang-efektif-sembuhkan-pegal-linu-bisa-didapatkan-di-rumah
Ilustrasi. Selain mengonsumsi obat-obatan, pegal linu juga dapat disembuhkan menggunakan 5 bahan alami yang bisa didapatkan di rumah. (Sumber: stefamerpik on Freepik)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS TV - Sebagian besar orang mungkin pernah mengalami sensasi pegal dan linu pada tubuh. Kondisi yang mempengaruhi sistem gerak ini dapat muncul secara spesifik di area tertentu, seperti kaki, tangan, leher, atau dapat menyasar pada bagian punggung atau pinggang.

Kondisi keseleo, asam urat, bursitis, rheumatoid arthritis, dan osteoarthritis dapat menjadi pemicu tambahan dari munculnya pegal linu.

Cara menyembuhkan pegal linu biasanya dilakukan dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu. Namun, siapa yang menduga bahwa pegal linu juga dapat disembuhkan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang tersedia di rumah?

Mengutip dari Mayo Clinic, berikut ini adalah 5 bahan alami yang efektif sembuhkan pegal linu.

1. Bubuk Kunyit

Bubuk kunyit merupakan obat alami yang efektif dalam mengatasi pegal linu. National Center for Complementary and Alternative Medicine mengungkapkan bahwa kemampuan penyedap rasa dalam kari ini diklaim dapat menghilangkan rasa pegal linu.

Baca Juga: 5 Tanaman Herbal Ini Ampuh Meredakan Nyeri Sendi Pada Lutut! Ada Bawang Putih dan Pohon Willow

Namun, perlu diingat bahwa bubuk kunyit harus dikonsumsi sesuai dengan dosis yang tepat, agar manfaatnya dapat dirasakan secara optimal.

2. Teh Hijau

Teh hijau merupakan obat alami kedua yang efektif untuk mengatasi pegal linu secara alami. Mengonsumsi teh hijau sebelum tidur dapat memberikan hasil yang lebih maksimal.


 

Selain bermanfaat untuk kesehatan dan metabolisme tubuh, teh hijau juga berperan sebagai obat yang membantu meredakan rasa nyeri dan peradangan pada sendi dalam bentuk herbal dengan racikan tambahan.

3. Jahe

Jahe menjadi obat alami ketiga yang efektif untuk mengatasi pegal linu. Selain untuk menghangatkan tubuh dan meredakan batuk, jahe juga dapat membantu meringankan pegal linu.

Baca Juga: 10 Tanaman Herbal Ini Bisa Atasi Batuk dan Flu, Murah dan Ampuh!

Manfaat ini dikarenakan sifat antiinflamasi yang terkandung pada jahe, dapat membantu meredakan peradangan dan mengurangi rasa sakit.

4. Kayu Putih

Kayu putih merupakan obat alami yang efektif mengobati pegal linu.

Minyak kayu putih memiliki berbagai fungsi, yang tidak hanya dapat mengatasi gatal karena gigitan serangga atau menghangatkan tubuh, tetapi juga dapat mengobati pegal linu.

5. Air Garam

Air garam menjadi obat alami  yang efektif untuk mengatasi pegal linu. Selain digunakan sebagai penyedap rasa, garam juga dapat membantu meringankan rasa pegal linu.

Baca Juga: 5 Bahan Alami Ini Aman dan Ampuh Atasi Gatal Pada Kulit, Simak Cara Menggunakannya

Cara mendapatkan manfaat ini, cukup siapkan baskom air hangat yang dicampur dengan garam, lalu rendam area tubuh yang terasa nyeri, atau bisa juga menggunakan handuk untuk mengompresnya.



Sumber : Mayo Clinic


BERITA LAINNYA



Close Ads x