Kompas TV euro 2020 serba serbi

Dikecam Netizen karena Tayangkan Insiden Eriksen Tumbang, BBC Terpaksa Minta Maaf

Kompas.tv - 14 Juni 2021, 02:05 WIB
dikecam-netizen-karena-tayangkan-insiden-eriksen-tumbang-bbc-terpaksa-minta-maaf
Para pemain timnas Denmark mengelilingi Christian Eriksen yang sedang menerima perawatan. (Sumber: Twitter.com/Partizanic )
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Hariyanto Kurniawan

Di Twitter, banyak pengguna media sosial menumpahkan amarah mereka mengecam BBC.

Para pengguna media sosial Twitter mengecam keputusan BBC menayangkan insiden pasca tumbangnya Christian Eriksen pada laga Denmark melawan Finlandia di Kopenhagen, Denmark, Sabtu lalu (12/6/2021). (Sumber: Twitter)

“Ada protokol untuk tak menayangkan penyerang, mengapa tak ada protokol untuk menghormati seseorang yang kemungkinan kena serangan jantung fatal dan keluarganya?!” tulis AB @gingerbagpuss mengecam BBC.

“Menurut saya sungguh mengejutkan saat seorang idiot berlari di lapangan, mereka menghentikan tayangan kamera, tapi saat seorang pemain tengah meregang nyawa dan menerima CPR, mereka malah memperbesar gambar,” kritik DW @DAWUK17.

“BBC seharusnya malu karena penanganan mereka atas insiden yang menimpa Eriksen – benar-benar memalukan! Cepat pulih Eriksen!” cuit Educamus Tuition @educamus1.

Baca Juga: Christian Eriksen yang Sempat Kolaps Ternyata Telpon dan Minta Laga Denmark vs Finlandia Dilanjutkan

Tak berapa lama, BBC pun merilis pernyataan permintaan maaf atas penayangan siaran insiden yang menimpa Eriksen itu.

“Kami meminta maaf pada siapa pun yang merasa terganggu oleh gambar yang kami siarkan,” demikian bunyi pernyataan BBC seperti dilansir dari au.sports.yahoo.com.

“Peliputan dalam stadion dikendalikan oleh UEFA sebagai tuan rumah penyiaran, dan segera setelah pertandingan dihentikan, kami menghentikan penayangan siaran kami sesegera mungkin,” terang BBC.

Setelah selama sekitar 15 menit, Eriksen lalu ditandu keluar lapangan, diikuti para pemain Denmark. Para pemain Finlandia menyusul keluar lapangan kemudian.

Kini, Eriksen dilaporkan berada dalam kondisi stabil dalam perawatan di rumah sakit.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x