Kompas TV entertainment selebriti

10 Momen Penting di Persidangan yang Menentukan Hasil Sidang Johnny Depp dan Amber Heard

Kompas.tv - 2 Juni 2022, 06:05 WIB
10-momen-penting-di-persidangan-yang-menentukan-hasil-sidang-johnny-depp-dan-amber-heard
Kolase Johnny Depp dan Amber Heard. (Sumber: BBC)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Vyara Lestari

Insiden di Australia tahun 2015 menyedot banyak perhatian. Kala itu Depp tengah syuting film untuk franchise Pirates of the Caribbean.

Keduanya terlibat perkelahian sampai-sampai Heard melemparkan botol vodka yang pecah ke arah Depp. Depp bersaksi bahwa jarinya putus gara-gara botol yang dilempar.

Namun, Heard membantah klaim tersebut dan menukas bahwa Depp menyerangnya secara seksual pada malam itu.

Ahli bedah dari tim Heard, Richard Moore memperkuat kesaksian Heard dengan mengatakan bahwa tidak ada bekas luka di kuku jari Depp.

Baca Juga: Prediksi Putusan Juri terhadap Kasus Johnny Depp vs Amber Heard, Siapa yang Bakal Menang?

6. Gangguan kepribadian

Selain itu, kondisi psikologis Heard juga menjadi sorotan. Psikolog forensik Shannon Curry yang dipanggil tim Depp yakin bahwa Heard menderita gangguan kepribadian ambang dan gangguan kepribadian histrionik.

Hal inilah yang menyebabkan Heard mengalami banyak kemarahan, kekejaman terhadap orang lemah, dan mencari perhatian.

Diagnosa tersebut dibantah oleh psikolog Dawn Hughes dari tim Heard. Hughes mengatakan bahwa aktris 36 tahun itu menderita gangguan stress pasca-trauma yang disebabkan kekerasan dari Depp.

7. Siapa monster sebenarnya?

Dalam kesaksiannya, Heard mengatakan bahwa sosok monster yang menjadi momok adalah sisi gelap Depp, hingga mampu mengubah mantan suaminya menjadi kejam.

Sementara itu, ada bukti yang menunjukkan bahwa Depp menyebut Heard 'monster' kepada staf dan rekannya.

“Amber dan saya benar-benar sempurna. Saya telah mengunci anak monster saya di dalam sangkar,” tulis pesan tersebut. Depp bersaksi bahwa ungkapan itu digunakan untuk menenangkan istrinya sebagai upaya menghindari konflik.

Baca Juga: Tayangkan Sidang Johnny Depp vs Amber Heard, Hakim Penney Azcarate Ternyata Pernah Disemprot

8. Ancaman pembunuhan

Pada hari terakhir kesaksiannya, Heard bilang bahwa dia menerima ratusan ancaman pembunuhan setelah perceraiannya dengan Depp.

"Saya menerima ratusan ancaman pembunuhan secara teratur jika tidak setiap hari. Ribuan sejak persidangan ini dimulai. Orang-orang mengejek, mengejek kesaksian saya bahwa saya diserang," ujar Heard. 

"Setiap hari saya harus menghidupkan kembali trauma itu,” sambungnya.

9. Kesaksian Kate Moss

Supermodel Kate Moss sekaligus mantan kekasih Johnny Depp, muncul melalui tautan video. Dia membantah rumor mengenai Depp yang mendorongnya saat menuruni tangga.

Moss justru mengatakan bahwa Depp menolong dan merawatnya.

10. Aksi Camille Vasquez

Pengacara Johnny Depp, Camille Vasquez menjadi bintang dadakan selama persidangan berkat aksinya dalam pemeriksaan silang terhadap Heard.

Dalam beberapa kesempatan, Vasquez melontarkan pertanyaan secara detail dan mencoba menekan lawannya dengan apik.

Termasuk saat perdebatan soal gambar anggur yang tumpah, insiden di Australia, hingga pemeriksaan silang dengan Richard Moore.

 



Sumber : BBC


BERITA LAINNYA



Close Ads x