Kompas TV entertainment film

5 Rekomendasi Judul Anime Terbaik Tahun 2021 untuk Temani Akhir Pekan

Kompas.tv - 20 Februari 2021, 19:24 WIB
5-rekomendasi-judul-anime-terbaik-tahun-2021-untuk-temani-akhir-pekan
Rekomendasi 5 judul anime terbaik tahun 201 untuk akhir pekan. (Sumber: MyAnimeList.net)
Penulis : Ahmad Zuhad

SOLO, KOMPAS.TV - Menonton animasi Jepang atau anime bisa jadi pilihan bagus untuk akhir pekan kali ini. Berikut rekomendasi 5 judul anime terbaik tahun 2021.

Anime menyajikan karakter unik, plot menarik, semesta cerita berwarna dan sisipan budaya Jepang. Bajak laut, samurai, ninja, koboi, detektif adalah sebagian dari semesta unik yang ditawarkan anime.

Tak heran, anime sudah menjelma gelombang budaya yang menyentuh banyak kalangan di Indonesia.

Baca Juga: Resmi, Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 Akan Tayang di 2021

Begitu banyak judul anime yang menarik dan baik. Kompas TV merangkum 5 rekomendasi judul anime terbaik tahun 2021.

Rekomendasi ini berdasarkan Crunchyroll Anime Awards 2021. Berikut daftarnya.

1. Keep Your Hands Off Eizouken!

Anime ini bercerita tentang dua sahabat bernama Midori Asakusa dan Sayaka Kanamori. Keduanya memiliki sifat dan tingkah yang bertolak belakang.

Asakusa senang menghabiskan waktunya dengan menggambar lanskap detail dunia di sekitarnya dan dunia imajinasi.

Sementara, Kanamori lebih supel dan agak kekanakan.

Suatu hari, mereka bertemu model muda Tsubame Misuzaki. Asakusa dan Misuzaki menjadi teman akrab karena sama-sama menyukai seni dan animasi.

Kanamori pun menyarankan mereka mendirikian klub animasi. Maka dimulailah perjalanan tiga sekawan itu memproduksi animasi yang akan membuat dunia kagum.

Anime ini memenangkan kategori “Best Animation”dan “Best Director” Crunchyroll Anime Awards 2021.

2. Kaguya-sama: Love Is War?

Akademi Shuchiin adalah sekolah bagi siswa dari keluarga paling sukses dan kaya di Jepang, serta cendekiawan muda paling cemerlang di negara itu. Di antara mereka, Ketua OSIS, Miyuki Shirogane, dan Wakil Ketua OSIS, Kaguya Shinomiya, adalah siswa terbaik dari yang terbaik.

Dua orang jenius ternyata diam-diam menyukai satu sama lain. Namun, mereka sama-sama tak mau mengakuinya. Mereka menganggap, orang pertama yang mengakui perasaannya adalah orang kalah.

Mereka memandang cinta adalah perang.

Maka, Shinomiya dan Shirogane sama-sama membuat rencana agar lawannya mau mengakui cinta mereka terlebih dahulu. Orang yang pertama mengakui perasaan akan kalah.

Season kedua anime ini memenangkan kategori “Best Comedy” dan “Best Girl” Crunchyroll Anime Awards 2021.

Baca Juga: Boruto Chapter 55: Kurama Mati Tinggalkan Naruto, Akankah Bisa Reinkarnasi?

3. Fruits Basket

Sebuah tragedi mengubah hidup Tooru Honda. Ia pun terpaksa hidup sendiri di sebuah tenda di tanah milik keluarga terpandang Souma.

Suatu hari anggota keluarga Souma bertemu dengan Tooru. Mereka baru mengetahui bahwa Souma tinggal di tanah mereka.

Mengetahui situasinya, keluarga itu menawarkan Tooru untuk tinggal di rumah mereka.

Namun, suatu hari Tooru mengetahui rahasia keluarga Souma. Ternyata, anggota keluarga Souma dapat berubah menjadi salah satu hewan Shio, jika memeluk lawan jenis.

Keajaiban itu membuat hidup Tooru penuh dengan petualangan tak terduga.

Season kedua anime ini memenangkan kategori “Best Drama” Crunchyroll Anime Awards 2021.

4. Re:Zero - Starting Life In Another World

Suatu hari Subaru Natsuki berbelanja di toko swalayan. Saat keluar dari toko itu, tiba-tiba ia terseret masuk ke dunia lain.

Masih diselimuti kebingungan, beberapa orang tak dikenal datang menyerangnya. Padahal, ia hanya membawa plastik belanjaan dan ponsel.

Beruntung, seorang wanita cantik misterius bernama Satella menyelamatkannya. Sebagai rasa terima kasih, Subaru menawarkan bantuan mencari pencuri lambang milik Satella.

Malam itu, keduanya berhasil menemukan lambang milik Satella. Namun, diam-diam ada orang yang membuntuti mereka.

Tak cuma itu, pembuntut itu membunuh mereka berdua.

Namun, Subaru ternyata hidup kembali. Ia terbangun di momen pertama jatuh ke dunia fantasi itu. Ia mengalami kembali peristiwa yang telah terjadi dan mesti memecahkan teka-teki itu.

Season kedua anime fantasi ini meraih kategori “Best Fantasy” dan “Best VA Performance” Crunchyroll Anime Awards 2021.

Baca Juga: Joe Taslim Hidupkan Pertarungan Klasik Sub-Zero Lawan Scorpio dalam Trailer Mortal Kombat Terbaru

5. Jujutsu Kaisen

Anime ini memenangkan kategori “Anime of the Year” dan “Best Antagonist” Crunchyroll Anime Awards 2021.

Anime ini bercerita tentang Yuuji Itadori, siswa sekolah menengah yang senang melakukan kegiatan paranormal bersama Klub Ghaib.

Suatu hari, Itadori tak sengaja menemukan barang terkutuk: sebuah jari milik iblis Sukuna Ryoumen, "Raja Kutukan. Hal ini memicu rangkaian kejadian supernatural.

Yuuji menelan benda terkutuk itu dan terbawa ke sebuah dunia terkutuk yang penuh dengan makhluk mengerikan akumulasi kebencian dan emosi negatif manusia.

Ia juga mendapat kekuatan baru. Menghadapi kutukan yang mengancam masyarakat, Yuuji mesti berlatih menjadi penyihir Jujutsu di Sekolah Menengah Teknik Jujutsu Metropolitan Tokyo.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x