> >

Apa Perbedaan "Autobase" dan "'Manual Base" di Twitter? Ini Penjelasannya

Internet | 28 September 2021, 13:57 WIB
Ilustrasi Twitter. (Sumber: AP Photo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bagi yang sudah lama berselancar di dunia maya khususnya Twitter, Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan autobase.

Bahkan beberapa tahun terakhir, autobase di Twitter semakin menjamur. Tak heran jika cuitan autobase sering mampir di timeline akun Anda.

Melansir Publikasi Dinus, Selasa (28/9/2021), autobase berasal dari kata automatic yang artinya otomatis dan fanbase yang berarti tempat berkumpulnya basis penggemar.

Autobase merupakan wadah (biasanya berupa akun Twitter) bagi para follower untuk mengirim submisi melalui direct message (DM).

Baca Juga: Tuai Kritikan, Rencana Peluncuran Instagram Kids Ditunda

Cara kerja autobase yakni follower akan mengirimkan submisi melalui DM akun tersebut lalu akan secara otomatis di unggah ke publik secara anonim.

Biasanya untuk dimuat dalam akun autobase, tulisan yang dikirimkan oleh follower melalui DM harus mengandung trigger atau pemicu tertentu yang sudah ditentukan.

Kata yang menjadi trigger tersebut akan memicu sistem untuk memuat tulisan di DM ke postingan secara otomatis.

Autobase awalnya muncul untuk membahas keresahan-keresahan yang bersifat umum di platform Twitter.

Namun, seiring banyaknya fanbase yang ada di Twitter, muncul lah autobase di setiap fandom mulai dari K-Pop, anime, kucing, tanaman, buku dan lainnya.

Penulis : Dian Nita Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/publikasi.dinus.ac.id


TERBARU