> >

Ribuan Warga Berkerumun Antre Bantuan Sembako Pemprov Sumatera Utara

Berita daerah | 11 Juni 2020, 15:11 WIB
Kerumunan warga memadati Lapangan Orurusa Kota Teluk Dalam, Nias Selatan (11/6/2020) menerima bantuan sembako Pemprov Sumatera Utara. (Sumber: KOMPASTV/HENDRIK YANTO HALAWA)

Selain itu, selama pendistribusian, sejumlah personel TNI AL, TNI AD, dan Kepolisian Resor Nias Selatan ikut membantu dalam pemaketan bantuan sembako tersebut. 

Menurut Bupati Nias Selatan, Hilarius Duha, masyarakat diimbau agar tetap menaati peraturan jaga jarak dan mengenakan masker.  

Bagi warga yang sudah terdaftar dalam DTKS Kabupaten Nias Selatan, penerima bantuan dipastikan akan kebagian bantuan. 

Pendistribusian bantuan ini difokuskan kepada seribu paket yang didistribusikan kepada  pedagang, penarik becak, penyapu jalan,  penjual di kaki lima, dan penjual sayur. 

Baca Juga: Ribuan Warga Terima Bantuan JPS Dari Pemeritah Provinsi Jawa Tengah

Pemerintah Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara menganggarkan bantuan sembako sebesar 2,5 miliar rupiah kepada Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 dari hasil refocusing anggaran. 

Selain pendistribusian di daratan, Pemerintah Kabupaten Nias Selatan juga mendistribusikan kepada warga yang berada di 104 pulau yang ada di Kabupaten Nias Selatan, yang terdiri dari 30 kecamatan, 2 kelurahan, dan 459 desa. 

Penulis : Idham-Saputra

Sumber : Kompas TV


TERBARU