> >

Mulai Hari Ini MRT Jakarta Ubah Jam Operasional, Simak Jadwalnya

Berita daerah | 19 April 2021, 07:15 WIB
Penumpang MRT Jakarta duduk berjarak (Sumber: MRT Jakarta)

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT MRT Jakarta mengubah jam operasional per hari ini, 19 April 2021.

Perubahan tersebut untuk menyesuaikan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berbasis Mikro yang ditetapkan pemerintah mulai Senin, (19/4/ 2021).

"Ada perubahan waktu operasional MRT Jakarta yang ditetapkan sehubungan PPKM berbasis mikro," kata Ahmad Pratomo, pelaksana tugas (Plt) Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta dalam keterangan tertulisnya, Minggu (18/4/2021).

 

Baca Juga: Begini Cara Bawa Sepeda Non Lipat ke Dalam MRT Jakarta!

Adapun perubahan jam operasional MRT Jakarta mulai 19 April 2021, sebagai berikut:

Hari kerja:
•05.00-23.00
•(dengan selang waktu 5 menit pada jam sibuk, dan 10 menit jam normal)

Hari Libur/Akhir Pekan:
•06.00-21.00
•(dengan selang waktu 10 menit)

Baca Juga: Berikut Jadwal Operasional MRT Jakarta Saat PSBB Transisi

Lebih spesifik, perubahan waktu operasional MRT Jakarta yang ditetapkan itu merupakan tindak lanjut Keputusan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta nomor 157 Tahun 2021 tentang Perpanjangan Pembatasan Kapasitas Angkut dan Waktu Operasional Sarana Tranportasi Dalam Rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro.

Penulis : Hedi Basri Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU