> >

Santer Diberitakan akan Dipecat, Steve Bruce ke Jurnalis: Saya Harap Kalian Ditampar Atasan

Kompas sport | 16 Oktober 2021, 21:26 WIB
Pelatih Newcastle United Steve Bruce. (Sumber: Laman resmi Newcastle United)

NEWCASTLE, KOMPAS.TV - Pelatih Newcastle United, Steve Bruce ramai diberitakan akan dipecat sepekan belakangan.

Spekulasi itu menyusul akuisisi Newcastle oleh konsorsium kaya asal Arab Saudi, Public Investmend Fund (PIF) pada 7 Oktober 2021 lalu.

Akuisisi oleh PIF membuat The Magpies diperkirakan akan belanja jor-joran demi pemain bintang.

Para pengamat, suporter, dan jurnalis pun umum memperkirakan Steve Bruce akan dipecat dan diganti pelatih berprofil mentereng.

Akan tetapi, pelatih berusia 60 tahun itu nyatanya tak segera dipecat PIF. Ia pun akan memimpin Miguel Almiron dan kawan-kawan untuk menghadapi Tottenham Hotspur, Minggu (17/10/2021).

Baca Juga: Mendadak Tajir, Newcastle United Siap Borong Pemain Bintang Serie A

Pada konferensi pers, Sabtu (16/10), Bruce dengan percaya diri menantang para pihak yang menyebutnya akan dipecat.

“Akhir-akhir ini sulit, tentu saja. Namun saya harap (kalian yang memprediksi pemecatan saya) akan ditampar oleh atasan Anda, karena ‘Anda tidak mengerjakan tugas dengan benar’. Siapa pun sumber Anda, dia tidak benar,” kata Bruce sebagaimana dikutip Evening Standard.

Sebagai pelatih, Steve Bruce memang tidak membawa The Magpies tampil impresif ataupun meraih trofi bergengsi. Namun, setidaknya, ia dua kali mencegah Newcastle turun divisi.

“Ini bukan tentang saya secara pribadi. Saya telah mencoba menjaga kehormatan dan martabat saya yang mungkin telah menjaga saya setidaknya 20 tahun terakhir,” lanjut eks pelatih Hull City tersebut.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU