> >

Bek Keturunan Inggris Ini Tak Bisa Ikuti TC Jangka Lama Timnas Indonesia U-19

Kompas sport | 10 Agustus 2020, 18:20 WIB
Pemain timnas Indonesia U-19, Elkan Baggot. (Sumber: Instagram@elkanbaggott)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bek keturunan Inggris, Elkan Baggot diyakini tak bisa mengikuti pemusatan latihan (TC) jangka lama timnas Indonesia U-19.

Hal itu karena Elkan harus kembali ke Inggris untuk bermain dengan timnya, Ipswich Town U-18.

Elkan memang harus kembali karena PSSI hanya meminta izin ke Ipswich Town sampai 8 Agustus 2020.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Dirumorkan Positif Covid-19, Ketum PSSI Berikan Bantahan

Elkan menjadi salah satu pemain yang dipanggil untuk melakukan TC dengan timnas Indonesia U-19.

Dia pun sudah mengikuti sejak 23 Juli lalu. Tapi TC sendiri baru dimulai pada 7 Agustus lalu karena berbagai hal.

Tak ayal, TC pun diperpanjang hingga 15 Agustus nanti. Tetapi, hal itu tak membuat timnas U-19 bisa begitu saja Baggot bertahan.

Baca Juga: Kabar Duka, Mantan Pelatih Timnas Wanita Indonesia Satia Bagdja Meninggal Dunia

Oleh sebab itu, PSSI harus mengirim surat kepada Ipswich Town untuk memperpanjang kebersamaan Baggot dengan timnas U-19.

“Kami dari PSSI hanya meminta izin ke klubnya sampai 8 Agustus 2020,” ujar Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi dikutip dari Bolasport.com.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU