> >

Selain 2 Wakapolda, Kapolri Idham Azis Juga Mengganti 13 Kapolres, Berikut Nama-namanya

Berita kompas tv | 6 Juni 2020, 23:55 WIB
Kapolri Jenderal Idham Azis saat memimpin upacara pembukaan pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 49 Tahun Ajaran 2020 di Lapangan Upacara Setukpa (Sekolah Pembentukan Perwira) Polri, Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (3/3/2020). (Sumber: Polri)

JAKARTA, KOMPAS TV - Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis, resmi mengganti Wakapolda Sumatera Utara dan Wakapolda Kalimantan Selatan.

Pergantian tersebut tertuang dalam surat telegram Kapolri nomor ST/1603/VI/KEP./2020 tertanggal 5 Juni 2020.

Surat tersebut ditandatangani oleh Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM) Irjen Sutrisno Yudi Hermawan.

Baca Juga: Kapolri Idham Azis Ganti 2 Wakapolda dan Mutasi Ratusan Perwira Tinggi dan Menengah Polri

Dalam surat itu, Wakapolda Sumut Brigjen (Pol) Mardiaz Kusin Dwihananto ditunjuk menjadi Kasetukpa Lemdiklat Polri.

Mardiaz menggantikan Brigjen (Pol) Agus Suryatno yang dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Sespimmen Sespim Lemdiklat Polri.

Adapun pengganti Mardiaz sebagai Wakapolda Sumut adalah Karorenmin Bareskrim Brigjen (Pol) Dadang Hartanto.

Kemudian, Wakapolda Kalimantan Selatan Brigjen (Pol) Aneka Pristafuddin akan menduduki jabatan baru sebagai Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri.

Posisi Wakapolda Kalimantan Selatan akan diisi oleh Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen (Pol) Agung Budijono.

Baca Juga: Jokowi Perintahkan Gugus Tugas, Panglima dan Kapolri Bantu Jawa Timur Tekan Covid-19

Sementara itu, posisi Agung digantikan oleh Brigjen (Pol) Syahar Diantono yang kini menjabat sebagai Karo PID Divisi Humas Polri.

Selain mengganti dua wakapolda, Kapolri Idham Aziz juga memutasi ratusan perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.

Berdasarkan telegram ST/1602, terdapat 9 pamen yang dimutasi. Adapun pada telegram ST/1603 berisikan 120 pati dan pamen yang mendapatkan tugas baru.

“Surat telegram tersebut valid. Mutasi dalam rangka tour of duty and tour of area dalam rangka meningkatkan performa kinerja organisasi menuju SDM unggul dan Promoter,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, Jumat (5/6/2020).

Baca Juga: Cegah Arus Balik Lebaran, Kapolri Jenderal Idham Azis Perpanjang Operasi Ketupat Hingga 7 Juni 2020

Dalam mutasi tersebut, sebanyak 13 kapolres diganti. Mereka yang dimutasi bertugas di Polda Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Selatan dan Sulawesi Utara.

Itu antara lain Kapolres Sukabumi AKBP Nuredy Irwansyah Putra ditunjuk untuk menjadi Kabag Binops Roops Polda Jabar. 

Jabatan yang ditinggalkan Nuredy selanjutnya dipercayakan kepada AKBP Mokhamad Lukman Syarief yang saat ini menjabat Koorspripim Polda Jabar.

Kapolres Kudus AKBP Catur Gatot Effendi juga diganti. Dia dipercaya menjabat Irbid Itwasda Polda Jateng.

Baca Juga: Usai Dimutasi Kapolri, Irjen Reinhard Silitonga Jabat Dirjen Pemasyarakatan Kemenkumham

Selanjutnya jabatan Kapolres Kudus akan dipegang oleh AKBP Aditya Surya Dharma yang saat ini menjabat Kapolres Banggai Kepulauan, Polda Kalsel.

Berikut daftar kapolres yang dimutasi dan penggantinya:

1. AKBP Nuredy Irwansyah Putra dari Kapolres Sukabumi menjadi Kabag Binops Roops Polda Jabar.

2. AKBP Mokhamad Lukman Syarief dari Koorspripim Polda Jabar menjadi Kapolres Sukabumi

3. AKBP Catur Gatot Effendi dari Kapolres Kudus menjadi Irbid Itwasda Polda Jateng.

4. AKBP Aditya Surya Dharma dari Kapolres Banggai Kepulauan menjadi Kapolres Kudus.

Baca Juga: Mutasi Ratusan Personil Polri, Kapolri Idham Azis Katakan Tak Ada Lagi Sowan Mencari Jabatan

5. AKBP Reja A Simanjuntak dari Danyon B Pelopor Satbrimobda Polda Gorontalo menjadi Kapolres Banggai Kepulauan.

6. AKBP Wiyono Eko Prasetyo dari Kapolres Klaten menjadi Kapolres Pemalang.

7. AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho dari Kapolres Grobogan menjadi Kapolres Pemalang.

8. AKBP Yuri Leonard Siahaan dari Pamen Bareskrim Polri (penugasan pada KPK) menjadi Kapolres Grobogan.

9. AKBP IGA Dwi Perbawa Nugraha dari Kapolres Banjarnegara menjadi Wakapolrestabes Semarang.

10. AKBP Fahmi Arifianto dari Kasubdit II Ditreskrimum Polda Jateng menjadi Kapolres Banjarnegara.

Baca Juga: Nasib Wakapolsek Pancur Batu Usai Positif Narkoba: Dicopot dari Jabatannya dan Terancam Dimutasi

11. AKBP Feby Dapot Parlindungan Hutagalung dari Kapolres Mojokerto menjadi Wadireskrimsus Polda Banten.

12. AKBP Donny Alexander dari Kapolres Pasuruan Kota menjadi Kapolres Mojokerto.

13. AKBP Arman dari Kasatreskrim Polres Metro Bekasi menjadi Kapolres Pasuruan Kota.

14. AKBP Bogiek Sugiyarto dari Kapolres Mojokerto Kota menjadi Wadireskrimsus Polda DIY

15. AKBP Deddy Supriadi dari Kapolres Sumenep menjadi Kapolres Mojokerto Kota.

16. AKBP Darman dari Kasubditgakkum Ditpolairud Polda Jatim menjadi Kapolres Sumenep.

17. AKBP Bagus Suseno dari Kapolres Barito Kuala menjadi Wadirintelkam Polda Kalsel.

Baca Juga: Kronologi 300 Siswa Setukpa Polri Terungkap Positif Covid-19, Berawal dari Perintah Idham Azis

18. AKBP Lalu Moh Syahrir Arif dari Koorspripim Polda Kalsel menjadi Kapolres Barito Kuala.

19. AKBP Bangun Widi Septo dari Kapolres Minahasa Selatan menjadi Kabag Binops Roops Polda Sulut.

20. AKBP S Norman Sitindaon dari Kapolres Maluku Barat Daya menjadi Kapolres Minahasa Selatan.

21. AKBP Budi Adhi Buono dari Gadik Madya SPN Polda Jatim menjadi Kapolres Maluku Barat Daya.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU