> >

Aliansi Pekerja SPBU Menganggap Amat Janggal Tuntutan Gaji dan Copot Dirut Pertamina

Politik | 28 Desember 2021, 17:04 WIB
Pemerintah secara bertahap akan mengurangi Premium dan Pertalite hingga menghapusnya sama sekali. SPBU Pertamina nantinya hanya akan menjual Pertamax dan Pertamax Turbo yang dinilai lebih ramah lingkungan (23/12/2021). (Sumber: Kompas.com)

Lebih lanjut Dadan juga menilai tuntutan FSPPB untuk mencopot Dirut Pertamina Nicke Widyawati dari jabatannya merupakan tuntutan yang sangat politis.

Menurut Dadan kinerja Nicke sejauh ini tidak ada masalah, sehingga akan aneh jika tiba-tiba dicopot tanpa ada alasan yang jelas.

Baca Juga: Harga Gas Elpiji Nonsubsidi Naik, Pertamina Jelaskan Penyebabnya

Ia menduga ada kemungkinan tuntutan mencopot Nicke Widyawati sebagai Dirut Pertamina merupakan titipan dari pihak yang ingin jabatan Dirut di Pertamina.

"Emang kasusnya apa sih sampai harus dicopot? Sejauh ini saya pikir enggak ada masalah kok. Jangan sampai deh, aksi ini karena ada yang pengin jabatan Dirut di Pertamina, ya jangan begitulah," ujarnya. 

Baca Juga: Video Petugas SPBU Bintaro Ketahuan Curang Viral di Medsos, Pertamina Evaluasi Pelaku Dipecat

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.com


TERBARU