> >

Survei SMRC: Publik Nilai Kondisi Politik Memburuk 2 Tahun Terakhir, Tapi Optimistis ke Depannya

Peristiwa | 26 Desember 2021, 18:59 WIB
Ilustrasi. Hasil survei SMRC menunjukkan, jumlah responden yang menilai kondisi politik nasional baik atau sangat baik, menurun dari 41 persen menjadi 35,3 persen. (Sumber: Kompas.com/Kristianto Purnomo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) telah mengumumkan hasil survei bertajuk "Ekonomi-Politik 2021 dan Harapan 2022", Minggu (26/12/2021).

Salah satu hasil survei mengungkapkan, publik menganggap kondisi politik cenderung memburuk dalam dua tahun terakhir.

Direktur Riset SMRC Deni Irvani menjelaskan, pada September 2019 hingga Desember 2021 terdapat penurunan warga yang menilai kondisi politik baik atau sangat baik.

Persentase responden yang menilai kondisi politik baik atau sangat baik yang sebelumnya mencapai 41 persen, menurun menjadi 35,3 persen.

Sementara responden yang menilai buruk atau sangat buruk meningkat dari 14,5 persen menjadi 22 persen.

Baca Juga: Survei Charta: Ganjar Lampaui Prabowo, Anies Bertahan, Ridwan Masuk 5 Besar - OPINI BUDIMAN

"Kondisi politik ini dinilai memburuk dalam dua tahun terakhir," jelas Deni dalam pemaparan survei secara virtual, Minggu.

Namun hasil survei juga memperlihatkan, publik optimistis memandang kondisi politik untuk tahun depan.

Sebanyak 56,6 persen responden menganggap kondisi politik nasional setahun ke depan akan baik atau  sangat baik.

Sementara responden yang menilai situasi politik tahun depan akan buruk atau sangat buruk terbilang rendah yakni 9,5 persen saja.

Penulis : Danang Suryo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU