> >

Satgas Covid-19 Merilis 10 Kota/Kabupaten yang Berhasil Mengerem Mobilitas Penduduknya

Peristiwa | 5 Agustus 2021, 06:44 WIB
Ilustrasi PPKM level 4 Jawa-Bali. (Sumber: Kompas TV/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Juru bicara untuk Satgas COVID-19 yang juga Duta Adaptasi Kebiasaan Baru dokter Reisa Broto Asmoro menyatakan, ada  sepuluh kabupaten/kota yang berhasil menurunkan mobilitas warganya dalam mendukung pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

"Terima kasih khususnya kami sampaikan kepada masyarakat dan pemerintah daerah kota/kabupaten ini,” ujar Reisa dalam konferensi pers PPKM secara daring yang dipantau dari Jakarta, Rabu (4/8/2021).

Kesepuluh wilayah tersebut adalah Kota dan Kabupaten Blitar, Jawa Timur; Kota dan Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur; Bondowoso, Jawa Timur; Salatiga, Jawa Tengah; Bantul, DI Yogyakarta; Kota Yogyakarta, DI Yogyakarta; Sleman, DI Yogyakarta, dan Purworejo, Jawa Tengah.

Baca Juga: Ketua Asosiasi Kafe dan Restoran Jabar Coba Bunuh Diri, Diduga Kecewa PPKM

Reisa menyatakan kesepuluh wilayah tersebut saling kompak menurunkan mobilitas untuk mendukung kesuksesan PPKM dan patut menjadi teladan.

Dia juga mengatakan tindakan sederhana seperti tinggal di rumah, mengurangi bepergian keluar rumah mampu menurunkan kasus, karena risiko tertular.

“Seperti yang diketahui kemampuan penularan varian Delta lebih cepat, bahkan dua sampai tiga kali lebih mudah dibandingkan varian awal di masa pandemi,” kata dia.

Reisa menyebut apabila COVID-19 varian awal bisa menulari dua orang, varian Delta COVID-19 bisa menularkan 6-8 orang sekali kontak dengan pasien atau droplet yang mengandung virus.

Menurut dia, kontributor keberhasilan PPKM yang dijalani saat ini adalah memilih untuk tinggal di rumah atau sangat selektif bepergian hanya karena sangat terpaksa, maupun mendatangi sentra vaksinasi COVID-19.

"Tentunya apresiasi kami juga kepada mereka yang terpaksa keluar rumah selalu menggunakan masker dan tidak melepasnya saat bertemu orang lain,” kata Reisa.

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/ANTARA


TERBARU