> >

Kunjungi RS Fatmawati Anies Baswedan Izin Menkes sebagai Adab dan Etika, Netizen: Bau-Bau Sindiran

Sosial | 7 Januari 2021, 18:31 WIB
Anies Baswedan mengunjungi RS Fatmawati dengan terlebih dahulu izin Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (Sumber: Instagram Anies Baswedan)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan update kegiatannya lewat unggahan di media sosial Instagram miliknya.

Kali ini Anies Baswedan mengunjungi RS Fatmawati yang telah membangun fasilitas khusus untuk penanganan Covid.

Warganet atau netizen pun bereaksi dengan kalimat yang ditulis dalam caption unggahan tersebut.

Anies menulis, kunjungannya ke RS Fatmawati telah seizin Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

"Untuk menghormati adab dan etika, pagi ini berkabar terlebih dahulu kepada Menkes bahwa saya akan mengunjungi rumah sakit yang milik Kemenkes, bukan milik DKI," seperti tertulis dalam unggahan Anies Baswedan, Kamis (7/1/2021).

Apa reaksi netizen? Netizen menyoroti kalimat "adab dan etika" yang ditulis Anies.

Baca Juga: Anies Minta Dinsos Cek Tunawisma yang Ditemui Risma

"Untuk menghormati ada dan etika, Pak Anies minta izin dulu ke yang punya wilayah. Jadi inget yang lagi drama di Sudirman," tulis @n****mn** dalam komentarnya.

"Bahasanya 'untuk menghormati adab dan etika' elegan (emoticon jempol)," tulis @*punk** di kolom komentar.

"Untuk menghormati adab dan etika. Good job goodbener (emoticon)," tulis @****ora**move****.

"Sentilan halus banget," tulis @um**_far**_malik.

"Ada bau-bau sindiran nih adab dan etika," tulis @i**aq****.

"Memang beda kelas punya adab dan etika, tidak ujug-ujug saja datang. Walau saya bukan warga DKI tapi serasa gubernurnya Pak Anies saja ya pak," tulis @li***lesmana****.

Diketahui, pada hari ini berkunjung ke RS Fatmawati yang telah membangun fasilitas khusus untuk penanganan Covid.

Baca Juga: Pemprov DKI Bakal Telusuri Tunawisma yang Ditemui Mensos Risma di Kawasan Sudirman Thamrin

Kunjungan ini bermula perbincangannya dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin tentang kolaborasi penanganan warga yang terpapar Covid-19.

"Saya sampaikan, insya Allah saya juga akan melihatnya," tulis Anies di Instagram.

Dan hari ini merupakan kunjungannya ke RS Fatmawati. Namun sebelumnya Anies pun mengaku izin dengan Menteri Kesehatan untuk melakukan kunjungan tersebut.

"Untuk menghormati adab dan etika, pagi ini berkabar terlebih dahulu kepada Menkes bahwa saya akan mengunjungi rumah sakit yang milik Kemenkes, bukan milik DKI," tulisnya.

Dalam kunjungan tersebut, Anies mengaku berkesempatan bertemu dengan para pimpinan dan tenaga kesehatan RS Fatmawati.

Dalam tinjauan yang dilakukan pada pagi tadi, Anies memaparkan, RS Fatmawati dikhususkan untuk merawat pasien dengan gejala sedang dan berat dan telah dilengkapi dengan fasilitas HCU dan ICU terbaik.

Baca Juga: Risma Tawarkan Tempat Tinggal ke Gelandangan di Jakarta: Biar Tidak Kehujanan

"Namun tentu saja yang lebih penting, RS Fatmawati dikawal oleh para tenaga kesehatan yang amat mumpuni dan berdedikasi tinggi."

"Mereka semua adalah pejuang dan pahlawan kesehatan. Benteng pertahanan terakhir untuk memastikan yang dirawat bisa kembali berkumpul bersama keluarga," tuturnya.

Anes juga mengaku sempat berbincang melalui intercom dengan salah seorang pasien yang menjalani isolasi. "Memberi motivasi agar semangat melawan pandemi ini," ucapnya.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU