> >

Adian Napitupulu Kritik Menteri BUMN: Seolah Presiden Jadi Pembantu, Erick Thohir yang Jadi Presiden

Politik | 2 November 2020, 22:44 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir saat peluncuran logo Kementerian BUMN, Rabu (1/7/2020). (Sumber: Dokumentasi Kementerian BUMN)

Lebih lanjut, Adian mengatakan, dirinya tidak mengerti dengan ucapan Erick Thohir yang memutarbalik posisi menteri dan presiden. Ia pun mempertanyakan maksud dan tujuan dari pernyataan tersebut.

“Uapan itu apakah ekspresi spontan dari imajinasi terpendam untuk menjadi capres 2024 atau tidak, saya juga tidak mengerti," ujarnya.

Baca Juga: Adian Napitupulu Sebut KAMI Gerakan Politik, Bisa Menjelma Menjadi Parpol

"Saya berharap telinga saya salah mendengar atau nalar saya salah memaknai apa yang saya dengar."

Tapi, jika kedua pernyataan yang dikatakannya tidak salah, maka boleh jadi kedua pernyataan itu merendahkan dua lembaga negara yaitu DPR dan presiden.

Jika memang demikian, Adian menyarankan kepada Erick Thohir untuk segera meluruskan atau meralat atau melengkapi pernyataannya.

Apalagi, Erick merupakan Menteri BUMN. Tak hanya itu, tayangan yang menampilkan Erick Thohir sedang berkata demikian juga ditonton banyak orang.

Baca Juga: Erick Thohir Tunjuk Ulin Yusron Jadi Komisaris di ITDC

"Langkah meminta maaf atau meralat penting, agar tidak ada salah persepsi terkait pernyataan tersebut," ujar Adian Napitupulu.

“Tapi, jika Erick Thohir yakin dengan pernyataannya, sudah sesuai konstitusi dan mekanisme ketatanegaraan, maka ini bisa menjadi diskusi menarik dengan para pakar tata negara, konstitusi, termasuk dengan para legislator."

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU