> >

Pernah Selamat dari Tsunami Jepang, Burung Tertua di Dunia ini Punya Anak di Usia 70 tahun

Kompas dunia | 6 Maret 2021, 17:58 WIB
Wisdom, burung albatros yang menjadi burung tertua di dunia sedang mengasuh anaknya. (Sumber: Twitter/@USFWSPasific)

"Setidaknya dia sudah berusia 70 tahun. Kami yakin Wisdom mempunyai pasangan lain," ungkap Dr Beth Flint, pakar biologi USFWS.

Flint menjelaskan, albatros umumnya hanya memiliki satu pasangan seumur hidup. Akan tetapi, jika salah satunya mati, ada albatros yang kembali mencari pasangan.

Pasangan Wisdom sekarang bernama Akeakami. Pasangan ini sudah menelurkan anak sejak 2012.

Pakar biologi di kawasan Pasifik percaya, burung tertua itu sudah mempunyai sekitar 30-36 anak sepanjang hidupnya. Albatros umumnya bertelur hanya satu butir per tahun.

Agensi Geologis Amerika (USGS) telah melacak Wisdom. Mereka memperkirakan Wisdom telah terbang lebih dari 4,8 juta kilometer sejak 1956. Jarak terbang ini setara kira-kira 120 kali keliling Bumi.

Baca Juga: Alasan Alesya Kafelnikova Berpose Telanjang di Punggung Gajah di Bali: untuk Perlindungan Hewan

Wisdom dan anaknya selamat dari gempa bumi dan tsunami T hoku, Jepang pada 2011. Padahal, bencana ini menewaskan sekitar 2.000 Laysan dewasa dan elang laut kaki hitam beserta anak-anak mereka.

“(Wisdom) sekarang burung liar tertua yang didokumentasikan dalam 90 tahun sejarah USGS-FWS dan program dokumentasi burung Kanada. Mengetahui bahwa dia masih bisa berhasil membesarkan anak di usia 60 lebih, itu melampaui kata-kata," kata Bruce Peterjohn, pimpinan program dokumentasi burung di Amerika Utara, dikutip dari Discovery News.

Penulis : Ahmad-Zuhad

Sumber : Kompas TV


TERBARU