> >

Sahar Tabar, Gadis yang Dipenjara 10 Tahun karena Foto Zombie Angelina Jolie Sempat Idap Covid-19

Kompas dunia | 14 Desember 2020, 16:13 WIB
Influencer Instagram asal Iran, Sahar Tabar, dihukum penjara 10 tahun karena mengubah wajahnya menjadi seperti Zombie Angelina Jolie. (Sumber: Instagram@sahartabar)

TEHERAN, KOMPAS.TV - Sahar Tabar, gadis dan juga influencer Instagram Iran yang dipenjara 10 tahun karena ikuti foto zombie Angelina Jolie ternyata sempat idap Covid-19.

Sahar Tabar yang bernama asli Fatmeh Khisvand itu diputus hukuman penjara selama 10 tahun karena foto tersebut.

Dia dianggap telah melecehkan agama dan juga mendukung anak muda untuk korupsi.

Baca Juga: Dituduh Menyiarkan Kekerasan Seksual Anak, Pornhub Larang Akun Bodong Unggah Video

Gadis berusia 19 tahun itu sudah ditangkap polisi pada 5 Oktober tahun lalu.

Pada April kemarin, Tabar dikabarkan terinfeksi Covid-19 dan kondisinya kritis. Hal itu diungkapkan oleh pengacaranya.

Seperti dikutip The Sun, sang pengacara meminta Tabar untuk dibebaskan setelah dirinya menggunakan ventilator.

Baca Juga: Tokoh Supremasi Kulit Putih Dilarang Dekati Masjid Christchurch dengan Jarak 100 Meter

Apalagi, Iran telah membebaskan 85.000 napi pada Maret demi mengurangi penyebaran virus.

Namun, jaminan untuknya ditolak. Kondisi Tabar saat ini masih belum diketahui, tapi diyakini telah membaik. Penahanan Tabar sendiri sempat menjadi polemik.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU