> >

Pemeran Mak Nyak dalam "Si Doel" Dimakamkan Di TPU Karet Bivak, Sampaikan Keinginan Terakhirnya

Selebriti | 22 Desember 2022, 12:10 WIB
Pemeran Mak Nyak dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan”, Aminah Cendrakasih meninggal dunia, Rabu (21/12/2022). (Sumber: Tribunnews)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Aktris senior Siti Aminah Cendrakasih atau yang lebih dikenal dengan perannnya sebagai Mak Nyak dalam sinetron 'Si Doel Anak Sekolah' tutup usia pada Rabu (21/12/2022) malam.

Almarhumah meninggal setelah menderita sakit gloukuma selama 12 tahun lamanya.

Rencananya, jenazah akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak siang ini, Kamis (22/12).

Menurut laporan jurnalis Kompas TV Eka Marluppy pada Kamis pagi, suasana duka tampak menyelimuti kediaman almarhum yang berada di Jl. Pondok Jati, Jurang Mangu Barat, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Sejumlah pelayat dan handai taulan tampak mendatangi rumah duka guna mendoakan almarhumah untuk terakhir kalinya. Terlihat pula, karangan bunga ucapan duka cita dari sejumlah pihak  menghiasi pelataran rumah duka.

Salah satu rekan main Mak Nyak di film 'Si Doel Anak Sekolahan' yakni Adam Jagwani juga tampak hadir.

Adam yang berperan sebagai Hans dalam film itu mengaku sedih mendengar wafatnya Aminah Cendrakasih. Ia pun berharap segala dosa mendiang dapat diampuni.

Diketahui, usai dimandikan, jenazah langsung dikafankan dan di masukkan ke dalam keranda jenazah untuk segera dibawa ke pemakaman.

Baca Juga: Pemeran Mak Nyak di "Si Doel Anak Sekolahan”, Aminah Cendrakasih Meninggal Dunia

Keinginan terakhir ‘Mak Nyak’ sebelum meninggal

Pihak keluarga mengungkapkan permintaan terakhir Mak Nyak sebelum meninggal dunia. Bukan kepada keluarga, permintaan tersebut disampaikan kepada Rano Karno,rekannya dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Tribunnews


TERBARU