> >

Nikmati Pengalaman Staycation Rasa Lokal Ala Accor Indonesia

Panduan | 10 April 2021, 18:12 WIB
Hotel Pullman Jakarta menjadi salah satu jaringan hotel Accor Indonesia (Sumber: KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ikut mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia, jaringan Hotel Accor Indonesia menghadirkan paket menginap bernuasa lokal yakni Rediscover Indonesia & Ramadhan Nusantara.

Dikutip dari Kompas.com, Direktur Marketing dan Loyalty Accor Indonesia and Malaysia Lisa Simo mengatakan, program tersebut berlaku pada 130 hotel Accor yang tersebar di 30 destinasi wisata Indonesia.

“Dalam program ini, kami selalu gunakan produk jasa pemain lokal. Kami akan ajak tamu untuk apresiasi Indonesia lewat alam, seni, budaya, kuliner, dan kebugaran,” ujar Lisa dalam konferensi pers virtual yang digelar, Jumat (9/4/2021).

Baca Juga: Long Weekend Paskah 2021, Penumpang Domestik Bali Meningkat Hingga 37 Persen

Bagi yang berminat, program tersebut menawarkan berbagai promo yang dapat dipesan melalui situs resmi mulai untuk periode menginap mulai saat in hingga akhir tahun.

Sensasi Staycation Unik nan Berbudaya

Dalam paket Rediscover Indonesia dan Ramadhan Nusantara, para tamu tidak hanya dimanjakan dengan beragam sajian yang menggugah selera, namun juga menjelajah area hotel berada.

“Setiap paket Rediscover di semua hotel ada pengalamannya. Di luar FnB, ada destinasi budaya, dan kebugaran. Di Novotel Lombok, Disediakan pengalaman mengunjungi kampung Suku Sasak yang kemudian ditutup dengan makan siang,” jelas Lisa.

Baca Juga: Sekarang, Berwisata ke Jogja Bisa Pakai Hasil Tes GeNose

Bagi yang menginap di Yogyakarta, ada pengalaman bersepeda di daerah Prambanan dan ditutup dengan menikmati kuliner lokal di hotel tempat para tamu menginap.

Sementara yang memilih untuk menghabiskan waktu di Jakarta, misalnya di Swissotel Jakarta PIK Avenue, tamu dapat menikmati suasana hutan bakau dengan bersepeda dan berkegiatan luar ruangan.

Selain itu ada juga Hotel Pullman Jakarta yang bekerja sama dengan seniman lokal, menawarkan pengalaman melukis dan membuat merchandise khas Betawi.

Baca Juga: Ratusan dari Ribuan Pelaku Pariwisata di Lombok Utara Mulai Divaksinasi

Penuh akan Hidangan Nusantara

Selanjutnya, jika ingin menikmati hidangan Nusantara, terdapat promo Ramadhan Nusantara dengan diskon hingga 30 persen.

Dalam program tersebut, pihak Lisa meluncurkan hidangan yang diberi nama 7 Cita Rasa Nusantara yang terdiri dari Soto Tangkar khas Jakarta dan Pindang Kudus khas Jawa.

Ada juga Ayam Guling khas Bali, Rendang Runtiah khas Sumatera, Nasi Bekepor khas Kalimantan, Bubur Tinutuan atau Bubur Manado khas Sulawesi, dan Ayam Ungkep Barepen khas Papua.

Baca Juga: Pandemi, Wisata Pantai Tungkaran Kiri Mati Suri

Selain ketujuh menu tersebut, tidak menutup kemungkinan bahwa setiap hotel dalam jaringan Accor Indoneisa akan menghidangkan pula kuliner tradisional khas daerahnya.

“Misal di Novotel Solo, selain sediakan Pindang Kudus juga bisa sajikan hidangan lain yang khas Solo. Bisa juga ambil 2-3 dari (hidangan) 7 Cita Rasa Nusantara,” tuturnya.

Lisa juga menjelaskan, dalam program ini setiap hasil penjualan dari menu buka puasa akan kita donasikan ke program CSR A Trust For A Child.

Baca Juga: Hindari Nyepi di Bali, Sekitar Seribu Turis Padati Gili Trawangan

Program yang Selalu Berkembang

Lisa mengatakan bahwa Rediscover Indonesia & Ramadhan Nusantara merupakan program yang dinamis dan akan selalu berkembang.

“Kami harus gunakan inspirasi lokal. Contohnya, selalu menggali di setiap destinasi kekayaan dan cerita uniknya apa. Kami akan angkat kembali seni dan budaya dalam keseharian. Kuliner (juga) karena itu passion bangsa,” tuturnya.

Hal senada pun disampaikan oleh Senior Vice President Operations and Goverment Relations Accor Indonesia and Malaysia, Adi Satria pada kesempatan yang sama.

Baca Juga: Saat Hari Raya Nyepi, Wisata Gunung Bromo Ditutup Total

Selain ikut mempromosikan destinasi wisata lokal, menurut Adi, program ini juga dapat membantu produk-produk UMKM dari perajin lokal agar dapat lebih dikenal.

“Kami harap program ini bisa mendorong minat wisatawan, khususnya domestik, untuk semakin mencintai keragaman, keindahan, dan kekayaan unsur-unsur khas Indonesia yakni kuliner, destinasi, seni dan budaya, serta kebugaran dan kesehatan,” ujar Adi.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU