> >

Pengiriman Hampers Lebaran Naik 2 Kali Lipat, PT Pos Indonesia Larang Pegawainya Cuti

Ekonomi dan bisnis | 10 Mei 2021, 17:10 WIB
Petugas Kantor Pos Indonesia Cabang Wonosari menyortir paket kiriman yang tiba pada Jumat (07/05/2021) (Sumber: Tribunjogja/ Alexander Ermando)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Selama dua kali Lebaran di masa pandemi, yaitu tahun lalu dan tahun ini, pengiriman barang dan makanan untuk sanak saudara meningkat drastis. Hal itu diakui oleh manajemen PT Pos Indonesia.

Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia Siti Choiriana mengatakan, puncak lonjakan pengiriman paket makanan dan hampers terjadi pada dua minggu sebelum Lebaran.

Penyebabnya adalah pembatasan aktivitas masyarakat di masa pandemi dan larangan mudik.

Yang juga meningkat adalah pengiriman paket kesehatan. Sejak awal Ramadan, pengiriman paket lewat Pos Indonesia meningkat dua kali lipat. Sedangkan khusus bulan April, pertumbuhannya 19 persen. 

Baca Juga: Pos Indonesia Luncurkan Pospay, Permudah Membayar Berbagai Tagihan

“Realisasi secara volume angka belum kami lihat. Pertumbuhan April kemarin angkanya sekitar 19 persen. Ini akan semakin naik dua minggu sebelum Lebaran. Kami melihat banyak sekali pengiriman naik,” kata perempuan yang biasa dipanggil Ana, dalam keterangan resminya, dikutip Senin (10/05/2021).

Menanggapi tren tersebut, manajemen Pos Indonesia pun bersiap karena tidak ingin kehilangan momen.

Pos Indonesia memberikan harga khusus untuk pengiriman 5 kg dan 10 kg dengan harga lebih hemat dari tarif yang sudah ada. Program itu mulai berlaku sejak 26 April lalu dan akan berakhir pada 12 Mei 2021.

Baca Juga: Mendekati Lebaran, Pengiriman Barang Melalui Kantor Pos Meningkat

Ana menjelaskan,pihaknya juga telah menambah jumlah kurir, jumlah transportasi pendukung, serta membentuk posko Ramadan dan Lebaran untuk memastikan aktivitas kurir dan logistik berjalan baik.

Penulis : Dina Karina Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU