Kompas TV video vod

Permukaan Air Bendung Katulampa Bogor Naik, Warga Diminta Waspada

Kompas.tv - 15 November 2023, 07:59 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

BOGOR, KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur Kawasan Wisata Puncak, Bogor, Jawa Barat, Malam (14/11/2023) tadi, menyebabkan debit air di Bendung Katulampa, naik.

Tinggi permukaan air dari 30 naik menjadi 100 sentimeter atau berada di level siaga tiga.

Warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung diminta waspada.

Diperkirakan air akan sampai Jakarta antara sembilan hingga 12 jam ke depan.

Baca Juga: Tempat Penyimpanan BBM Milik Warga di Palembang Alami Kebakaran, 5 Mobil Pemadam Dikerahkan

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x