Kompas TV video vod

Ratusan Lapak Pedagang di Pasar Youtefa Jayapura Papua Ludes Terbakar, Tak Ada Korban Jiwa

Kompas.tv - 7 Januari 2023, 11:28 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Ratusan lapak pedagang di Pasar Youtefa, Jayapura Papua ludes terbakar pada Sabtu (07/01/2023) pagi.

Lapak yang terbakar didominasi lapak pakaian dan barang elektronik.

Empat mobil pemadam kebakaran dan dua mobil water canon milik Polresta Jayapura dikerahkan untuk memadamkan api.

Upaya pemadaman sempat terhambat karena listrik di lokasi belum dipadamkan, dan jalan menuju lokasi dipenuhi warga yang ingin menonton kebakaran.

Setelah dua jam berjibaku, api berhasil dipadamkan.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Kebakaran ini, menjadi yang keempat kali di Kota Jayapura dalam sepekan terakhir.

Baca Juga: Tatapan Tajam Hendra Kurniawan Pada Sambo saat Ungkap Alasan Perintahkan Amankan CCTV

___

Jangan lewatkan live streaming KompasTV 24 jam nonstop di https:www.kompas.tv/live

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.

Yuk, subscribe channel youtube KompasTV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari KompasTV.

Sahabat KompasTV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https:www.kompas.tv



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x