Kompas TV tekno gadget

Oppo A95 Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga

Kompas.tv - 19 November 2021, 10:06 WIB
oppo-a95-meluncur-di-indonesia-ini-spesifikasi-dan-harga
Spesifikasi OPPO A95. (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Dian Nita | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Oppo A95 yang merupakan produk terbaru Oppo sudah resmi masuk Indonesia. Berikut spesifikasi dan harganya.

Oppo Indonesia telah memperkenalkan produk baru seri A9 ini dalam peluncuran perdana pada Kamis (18/11/2021).

Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto mengatakan salah satu kelebihan Oppo A95 yakni memiliki performa yang dapat diandalkan oleh penggunanya.

"Kali ini, kami menghadirkan perangkat Oppo A95 yang meniliki performa yang dapat diandalkan oleh penggunanya," ujar Aryo dikutip dari Kompas.com.

Dengan RAM berkapasitas 8 GB dan memori internal hingga 128 GB, Oppo A95 optimis dalam memberikan kinerja optimal.

Baca Juga: Ponsel Anyar Murah Meriah Samsung Galaxy A03 Core Dirilis, Ini Spesifikasinya

Selain itu, didukung pula dengan prosesor Snapdragon 662 yang termasuk keunggulan dari seri A95 ini.

Ponsel ini juga didukung oleh teknologi Expendable RAM yang menyediakan 5 GB RAM tambahan sehingga totalnya mencapai 13 GB.

Di bagian belakanng, Oppo A95 dilengkapi kamera utama beresolusi 48 MP, dua kamera resolusi 2MP dengan masing-masing keunggulannya.

Sementara itu, pada bagian depan, ada kamera tunggal dengan sensor wide angle beresolusi 16MP.

Keunggulan Oppo A95 lainnya terlihat pada layar panel AMOLED berukuran 6,43 inci dan menawarkan gambar kualitas HD.

Baca Juga: Tim Cook Sarankan Pengguna Apple Beli Android, Ini Alasannya

Harga Oppo A95

Oppo A95 dikategorikan sebagai ponsel kelas menengah dan dibanderol seharga Rp3.990.000.

Dibanding dengan teknologi dan keunggulannya, harga ponsel ini cukup terjangkau. 

Spesifikasi Oppo A95

  • Dimensi dan bobot: 160,32 mm × 73,76 mm × 7,95 mm, 175 gram 
  • Layar: AMOLED 6.43 inci FHD Plus (1.080 x 2.400 piksel), Punch-hole Display
  • System-on-Chip: Qualcomm Snapdragon 662
  • CPU dan GPU: Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver), Adreno 610
  • RAM dan memori penyimpanan: 8 GB+5 GB virtual RAM/128 GB
  • SIM dan microSD: Dual SIM (Nano) + microSDXC
  • Kamera depan: 16 MP (f/2.0)
  • Kamera belakang: Kamera utama 48 MP (f/1.7), Kamera macro 2 MP (f/2.4), Kamera bokeh 2 MP (f/2.4)
  • Sistem operasi: Android 11, ColorOS 11.1 Baterai: 5.000 mAh, 33 Watt Flash Charge
  • Fitur lainnya: Sensor sidik jari (in-display scanner), Face Unlock, IR Blaster Bluetooth 5.1, USB Type-C, jack audio 3,5 mm
  • Warna Glowing Starry Black dan Rainbow Silver
  • Harga: Rp 3.999.000


Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x