Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Mengontrol Harga Beras, Pemerintah Gencar Gelar Operasi Pasar

Kompas.tv - 19 September 2023, 16:00 WIB
Penulis : KompasTV Jateng
YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Harga beras yang terus melambung di pasaran, menjadi perhatian serius pemerintah. Hal tersebut ditegaskan oleh Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan. Dalam rangka mengontrol laju kenaikan harga beras, pemerintah pun terus menggelar Operasi Pasar di berbagai daerah. Zulkifli Hasan mengatakan, saat ini pemerintah menyiapkan 1,6 juta ton beras untuk Operasi Pasar di bulan September, dengan sasaran 21 juta penduduk Indonesia. “Kita ada 1,6 juta ton beras, September ini dibagi 10 kg untuk 21 juta lebih penduduk kita, nanti September, Oktober, November, Desember dibagi,” tegas Zulkifli. Tidak hanya menggelar Operasi Pasar secara besar-besaran saja, Mendagri juga mengatakan,  pemerintah akan membeli harga beras dari petani dengan harga tinggi, guna mengatasi kenaikan harga beras. “Petani juga tidak usah khawatir, karena pemerintah membeli harga beras, jadi petani senang gembira, tetapi juga rakyat yang susah dapat beras harganya murah,” pungkasnya. #operasipasar #kenaikanhargaberas #yogyakarta




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x