Kompas TV regional jabodetabek

Kodam Jaya Ungkap Anggota TNI yang Jadi Penyebab Kecelakaan di Tol MBZ Punya Masalah Psikologis

Kompas.tv - 11 September 2023, 17:10 WIB
kodam-jaya-ungkap-anggota-tni-yang-jadi-penyebab-kecelakaan-di-tol-mbz-punya-masalah-psikologis
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Jaya/Jayakarta Kolonel Inf Herbert Andi Amino Sinaga dalam konferensi pers keterlibatan anggota TNI di kecelakaan beruntun di Tol MBZ, Senin (11/9/2023). (Sumber: YouTube Kompas TV)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Jaya/Jayakarta Kolonel Inf Herbert Andi Amino Sinaga mengungkapkan bahwa anggota TNI yang terlibat dalam kecelakaan beruntun di Tol MBZ pada Sabtu (9/9/2023), Lettu G, mempunyai masalah psikologis. 

Selain itu, Andi juga menginformasikan bahwa Lettu G sedang dalam proses pengawasan oleh Kodam Jaya/Jayakarta.

"Perlu diketahui juga semenjak kejadian ini, Lettu G memiliki riwayat penyakit. Kondisi psikologisnya sedang tidak sehat dan sedang dalam pengawasan satuan," kata Andi dalam konferensi pers, Senin (11/9/2023).

Andi menyatakan bahwa karena kondisi kesehatan Lettu G itu, pihaknya belum dapat meminta keterangan darinya. Lettu G sendiri saat ini sedang dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta. 

Di sisi lain, ia mengatakan bahwa penyidik dari POM Kodam Jaya/Jayakarta telah meminta keterangan dari saksi korban dan saksi pelapor.

Lebih lanjut, kata Andi, penyidik juga masih mengumpulkan barang bukti terkait insiden kecelakaan tersebut.

"Penyidik POM ini juga telah melaksanakan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yaitu korban maupun pelapor dan juga melengkapi barang-barang bukti dalam olah TKP di tol tersebut," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Andi juga menjelaskan kronologi ketika Lettu G terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut. Ia mengatakan bahwa pada Sabtu dini hari, Lettu G pergi mengendarai mobil tanpa seizin dari pimpinan satuannya.

Baca Juga: Anggota TNI yang Lawan Arah Timbulkan Kecelakaan di Tol MBZ Diamankan, Kondisinya Disebut Syok

Kemudian, pada saat kejadian, Andi mengatakan bahwa Lettu G tengah tidak bertugas alias libur.

"Pada tanggal 9 (September), yang bersangkutan pergi mengendarai mobil tanpa izin dari kesatuannya atau pimpinannya," tuturnya.


Seperti diberitakan sebelumnya, terjadi kecelakaan beruntun di Tol MBZ yang disebabkan oleh mobil yang melawan arah di Cibitung, Sabtu (9/9/2023) pagi.

Belakangan diketahui bahwa mobil yang melawan arah tersebut dikendarai oleh GDW yang merupakan anggota TNI.

Mobil minibus yang dibawa GDW nekat melawan arus melalui bahu jalan hingga mengakibatkan kecelakaan beruntun di jalan Tol MBZ Km 25 Cibitung arah Jakarta menuju Cikampek.

"Betul (ada kecelakaan beruntun yang disebabkan mobil lawan arus). Sudah ditangani dan sudah dievakuasi semua," ucap Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Jakarta-Cikampek, Kompol Rikky Akmaja.

Kecelakaan ini melibatkan setidaknya tujuh mobil di Jalan Tol Layang MBZ dari arah Jakarta ke Cikampek, Sabtu (9/9) pagi. 

Akibat kecelakaan ini, satu korban mengalami luka berat dan dua orang luka ringan. 

Baca Juga: Anggota TNI yang Lawan Arah di Tol MBZ Disebut Alami Luka Ringan, Belum Bisa Dimintai Keterangan

 

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x