Kompas TV regional hukum

Paniel Kogoya Rela Sokong Dana Miliaran ke KKB, Ternyata Kontraktor Pernah Menang Pengadaan PLTS

Kompas.tv - 26 April 2021, 02:16 WIB
paniel-kogoya-rela-sokong-dana-miliaran-ke-kkb-ternyata-kontraktor-pernah-menang-pengadaan-plts
Para anggota KKB yang diyakini adalah anggota dari Selcius Waker yang membakar sebuah gereja di Kampung Opitawak,Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua, Kamis (12/3/2020) (Sumber: Istimewa)
Penulis : Tito Dirhantoro

PAPUA, KOMPAS.TV - Dua penjual senjata api yang mendukung pergerakan Organisasi Papua Merdeka (OPM) membocorkan sosok orang yang menjadi penyokong dana untuk Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Orang tersebut adalah Paniel Kogoya. Dia tak tanggung-tanggung dalam menyokong dana untuk KKB, terutama untuk pembelian senjata api guna menghadapi TNI-Polri.

Baca Juga: Bupati Puncak Willem Wandik Tantang KKB: Kalau Mau Perang Kami Siapkan Lapangan, Lawan TNI-Polri

Kepala Satuan Tuga (Kasatgas) Humas, Nemangkawi, Kombes Pol M Iqbal Alqudsi, Paniel Kogoya telah menghabiskan uang lebih dari Rp 1 miliar untuk membeli berbagai macam senjata api.

"Nama Paniel Kogoya muncul di pengakuan DC dan FA, yang merupakan tersangka pemilik senjata api, sebelum dibeli Paniel Kogoya," kata Iqbal dikutip dari Tribunnews.com.

Iqbal mengatakan, satu unit senjata api yang dibeli Paniel Kogoya untuk KKB Papua harganya berkisar antara Rp 300 juta hingga Rp 500 juta.

Baca Juga: Jenderal TNI yang juga Kepala BIN Ditembak KKB Papua, Ini Lokasi Penembakannya

Dilansir dari Tribunnews.com, Paniel Kogoya merupakan kontraktor yang memiliki uang melimpah.

Dia merupakan kontraktor yang pernah memenangkan pengadaan 1.000 unit solar cel atau PLTS Kabupaten Intan Jaya, Papua.

Menurut Iqbal, Paniel Kogoya menyuplai senjata api kepada KKB Papua sejak 2018. Transaksi pembelian senjata dilakukan sejak Desember 2019.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x