Kompas TV regional peristiwa

Semarang Banjir, Bandara Ahmad Yani Hingga Stasiun Tawang dan Poncol Ikut Tergenang

Kompas.tv - 6 Februari 2021, 17:22 WIB
semarang-banjir-bandara-ahmad-yani-hingga-stasiun-tawang-dan-poncol-ikut-tergenang
Banjir menggenangi Semarang. Sejumlah titik di berbagai wilayah hingga Bandara Ahmad Yani dan Stasiun Tawang ikut tergenang. (Sumber: Kompas.com)

Kemudian Wings Air IW 1806 rute Semarang-Pangkalan Bun, Garuda Indonesia GA 235 rute Semarang-Jakarta, Batik Air ID 7369 rute Semarang-Jakarta, dan Nam Air IN 196 rute Semarang-Pangkalan Bun.

Stasiun Tawang Alihkan Perjalanan Kereta

Banjir juga merendam Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Poncol, dan jalur KA lintas utara.

"Stasiun Tawang, Poncol, dan jalur KA Koridor Batang hingga Semarang banjir," kata Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Krisbiyantoro saat dikonfirmasi.

Krisbiyantoro juga mengungkap, banjir merendam seluruh Stasiun Tawang, bahkan hingga ke jalan raya yang berada di depan stasiun.

Sementara kondisi Stasiun Poncol masih lebih baik, karena banjir hanya menggenangi hingga area parkir depan stasiun.

Baca Juga: Akhirnya Polisi Berhasil Tangkap Otak Perampokan Uang Setengah Miliar Rupiah di Semarang

Akibat banjir ini, Krisbiyantoro mengatakan, tujuh perjalanan kereta di Daop 4 Semarang terganggu.

Yakni KA Argo Bromo Anggrek dari Surabaya Turi tujuan Jakarta tertahan di Stasiun Gambringan, KA Kaligung dari Tegal tujuan Semarang tertahan di Stasiun Mangkang.

KA Maharani dari Surabaya Turi tujuan Semarang tertahan di Stasiun Brumbung, KA Kamandaka dari Purwokerto tujuan Semarang tertahan di Stasiun Pekalongan.

Kemudian KA Kedungsepur dari Semarang tujuan Ngrombo tertahan di Stasiun Tawang, KA Harina dari Bandung tujuang Surabaya tertahan di Stasiun Poncol, dan KA Barang ikut tertahan di koridor yang sama.

Dengan keadaan seperti ini, menurut Krisbiyantoro, Daop 4 mengalihkan rute perjalanan para pelanggan KA.

Baca Juga: Detik-detik Penangkapan Perampok Uang Setengah Miliar di Semarang Jaringan Lampung

Untuk KA Argo Bromo Anggrek dari Stasiun Gambringan dialihkan rutenya melalui lintas selatan, lewat Solo-Yogya-Purwokerto-Cirebon.

Para penumpang KA Harina mendapatkan service recovery dan dialihkan dengan moda bus dari Stasiun Poncol menuju Stasiun Brumbungan.

Kemudian penumpang akan diangkrut dengan rangkaian yang telah disiapkan eks rangkaian KA Maharani. Adapun penumpang KA Maharani untuk menuju Semarang diangkut dengan bus.

Penumpang KA Joglosemarkerto dari Stasiun Alastua diangkut dengan minibus menuju Stasiun Poncol.

Jalur lintas utara yang masih kebanjiran dan belum bisa dilalui KA adalah jalan Stasiun Poncol-Tawang dan Stasiun Tawang-Alastua, karena kedalaman air mencapai 30 cm di atas kepala rel.

Sementara untuk penumpang yang belum naik, tiket kereta bisa dibatalkan.

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x