Kompas TV pendidikan edukasi

10 Fakta dan 5 Manfaat Bunga Tabebuya untuk Kesehatan, Lebih dari Sekadar Penghias Jalanan

Kompas.tv - 22 September 2023, 02:00 WIB
10-fakta-dan-5-manfaat-bunga-tabebuya-untuk-kesehatan-lebih-dari-sekadar-penghias-jalanan
Bunga Tabebuya yang Memiliki Visual Serupa Dengan Bunga Sakura (Sumber: Kryssia Campos on GettyImages)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Iman Firdaus

Bunga Tabebuya memiliki beragam julukan, tergantung pada jenisnya. Di Surabaya, sering disebut sebagai Pohon terompet merah muda, karena bentuk bunganya yang menyerupai terompet. Di tempat lain, bisa disebut sebagai Kayu putih, Cedar putih, Manjack merah muda, atau Tecoma.

8. Tabebuya sebagai Pupuk Tanaman

Selain sebagai penghias dan obat tradisional, bunga Tabebuya juga dapat dijadikan pupuk tanaman. Caranya cukup mudah: kumpulkan bunga Tabebuya, biarkan mereka membusuk, dan letakkan di dalam tanah seperti pupuk.

9. Menjadi Penghias Jalan di Surabaya, Magelang, dan Bandung

Selain Jakarta, Tabebuya juga telah berhasil menjadi ikon di kota-kota seperti Surabaya, Magelang, dan Bandung. Bunga ini ditanam di berbagai titik di kota pahlawan, dan mudah ditemukan di sepanjang Mayjen Sungkono, A. Yani, dan Gunung Anyar Mer.


 

10. Perlindungan Terhadap Lingkungan

Meskipun Tabebuya dianggap aman bagi lingkungan, pertumbuhannya yang cepat memerlukan pengawasan agar tidak merusak ekosistem sekitarnya.

Baca Juga: Melihat Bunga Tabebuya yang Kembali Bermekaran di Surabaya

Manfaat Untuk Kesehatan

Selain pesona visualnya, Tabebuya juga memiliki manfaat untuk kesehatan yang menarik, seperti berikut ini.

1. Meningkatkan Kualitas Udara

Tabebuya dipercaya dapat membantu menyaring polusi dan karbon dari udara, sehingga menjadikan lingkungan di sekitarnya lebih bersih.

2. Meredakan Demam

Meskipun belum ada bukti ilmiah yang kuat, teh Tabebuya diyakini dapat membantu menurunkan demam.

3. Mencegah Malaria

Bunga Tabebuya yang telah diolah menjadi obat herbal diketahui mengandung naphthoquinone, yang dipercayai mampu menyembuhkan malaria. Selain itu, dosis yang tepat dapat membantu mencegah infeksi dan memperkuat sistem kekebalan tubuh;

4. Mengobati Flu

Akar kering pohon Tabebuya sering digunakan dalam pembuatan teh, meskipun rasanya mungkin tidak begitu enak. Tetapi, minuman ini diyakini memiliki potensi untuk mengatasi penyakit flu.

5. Mengatasi Masalah Pankreas

Teh Tabebuya juga dikenal sebagai teh lapacho atau teh Inca yang mengandung vitamin dan mineral penting tanpa kafein. Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa teh ini dapat membantu mengatasi masalah pankreas.




Sumber : Gramedia.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x