Kompas TV pendidikan kampus

Inilah 3 PTN Indonesia yang Masuk 300 Kampus Terbaik Dunia Versi QS WUR 2024

Kompas.tv - 1 Juli 2023, 05:30 WIB
inilah-3-ptn-indonesia-yang-masuk-300-kampus-terbaik-dunia-versi-qs-wur-2024
Ilustrasi kampus Universitas Indonesia (UI). (Sumber: Kompastv/Ant)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

1. Universitas Indonesia (peringkat 237 dunia tahun 2024)

Tahun 2023, Universitas Indonesia (UI) berada di peringkat ketiga perguruan tinggi terbaik Indonesia dan posisi terbaik di level dunia mereka adalah peringkat 248. 

Namun, kali ini UI berhasil naik peringkat menjadi nomor 1 perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi QS WUR 2024. 

Sempat disebut pula sebelumnya bahwa UI berada di posisi ke-237 dalam level terbaik dunia yang berarti naik 11 peringkat pada tahun ini. Kemudian, untuk level Asia, UI ada di posisi ke-55. 

Baca Juga: Biaya Kuliah Dianggap Mahal, UI Angkat Bicara: Camaba Pakai Pajero, Masa Dikasih UKT Rp500 Ribu?

2. Universitas Gadjah Mada (peringkat 263 dunia tahun 2024)

Sempat memimpin klaster perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi QS WUR pada tahun lalu, justru UGM kali ini turun peringkat menjadi terbaik kedua di level nasional. 

Sementara itu, pada level Asia, UGM berada pada posisi ke-59 dengan overal score untuk tahun 2024 ialah 38. Sedangkan berdasarkan data QS WUR 2023 alias tahun lalu, overal score UGM pada level dunia ialah 231. 

3. Institut Teknologi Bandung (peringkat 281 dunia tahun 2024)

Untuk tahun 2024 ini, perguruan tinggi di Bandung ini memperoleh peringkat 281 untuk level dunia, dengan overall score 36,6. 

Sedangkan pada tahun lalu, Institut Teknologi Bandung (ITB) sempat berada di posisi ke-235 di level dunia dan ke-65 di level Asia.

 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x