Kompas TV olahraga sepak bola

Fakta-Fakta Jelang Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023: Garuda Pernah Bantai Samurai Biru 7-0

Kompas.tv - 21 Januari 2024, 16:43 WIB
fakta-fakta-jelang-indonesia-vs-jepang-di-piala-asia-2023-garuda-pernah-bantai-samurai-biru-7-0
Skuad Timnas Indonesia di laga Grup D Piala Asia 2023 kontra Irak, Senin (15/1/2024) di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Qatar. (Sumber: AP Photo/Hussein Sayed)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia akan melakoni laga krusial melawan Jepang di ajang Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Qatar pada Rabu (24/1/2024) mulai pukul 18.30 WIB. Berikut fakta-fakta menarik jelang laga ini.

Kedua kesebelasan memburu kemenangan demi mengamankan satu tiket babak 16 besar. Untuk sementara, Jepang dan Indonesia sama-sama memiliki 3 poin dari 2 laga di Grup D. Jepang hanya unggul selisih gol atas Indonesia. 

Di atas kertas, Indonesia terlihat mustahil mengalahkan Jepang. Selain terpaut jauh di ranking FIFA (Jepang ranking ke-17, Indonesia ranking ke-146), Jepang juga lebih unggul atas Garuda secara sejarah pertemuan. 

Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Eksploitasi Masalah Krusial Jepang di Sektor Ini, Sejarah Bisa Tercipta

Jepang sudah empat kali menjadi juara Piala Asia, sedangkan Indonesia belum pernah sama sekali lolos dari fase penyisihan grup. 

Walau demikian, Indonesia cukup bisa mengimbangi Jepang pada dekade 1950-an hingga awal 1980-an. 

Kedua kesebelasan pertama kali berjumpa di ajang Asian Games Manila 1954. Saat itu, skuad Garuda yang masih diperkuat oleh pemain macam Ramang, mampu mengalahkan Jepang dengan skor 5-3. 

Indonesia kembali berjumpa Jepang pada 1967 di babak kualifikasi Piala Asia 1968. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Taipei Municipal, Taiwan, 5 Agustus 1967 itu, Jepang mampu menang atas Garuda dengan skor tipis 2-1. 

Baca Juga: Timnas Indonesia Wajib Waspada, Bintang Liverpool Serukan Kebangkitan Jepang

Fakta-Fakta Indonesia vs Jepang

Berikut sejumlah fakta menarik jelang duel Indonesia vs Jepang pada Rabu pekan depan.

1. Duel Perdana di Piala Asia

Ini merupakan pertemuan perdana antara kedua kesebelasan di ajang Piala Asia.

Jepang dan Indonesia pernah bersua di babak kualifikasi Piala Asia 1968. Dalam pertemuan yang terjadi di Stadion Taipei Municipal, Taiwan pada 5 Agustus 1967 itu, Indonesia kalah dengan skor tipis 2-1. 

2. Pencetak Gol Pertama ke Gawang Jepang

Legenda sepak bola Indonesia asal Barru, Sulawesi Selatan, Ramang, merupakan pemain Garuda pertama yang sukses membobol gawang Jepang. 

Dikutip Harian KompasRamang membobol gawang Jepang dalam laga Grup C Asian Games 1954 Manila. 

Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia vs Jepang, Skuad Garuda Ternyata Pernah Menang 5 Kali, Ini Datanya

3. Indonesia Pernah Bantai Jepang

Dikutip dari arsip Harian Kompas, Timnas Indonesia pernah membantai Jepang dengan skor telak 7-0. Kemenangan itu terjadi dalam babak penyisihan Merdeka Games Malaysia pada 1968 di Stadion Perka, Ipoh. 

4. Superioritas Jepang

Menilik data 11v11, Indonesia dan Jepang sudah 15 kali berusia di pelbagai kompetisi. Dari total pertemuan tersebut, Jepang masih superior dengan catatan 8 kemenangan, 2 hasil seri, dan 5 kali kalah lawan Indonesia. 

5. Kans Indonesia Cetak Sejarah

Apabila mampu menghindari kekalahan dari Jepang pada laga Rabu nanti, Timnas Indonesia punya kans untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. 

Sebagai catatan, Indonesia sudah lima kali berpartisipasi di Piala Asia (1996, 2000, 2004, 2007, 2023). Dari empat kesempatan sebelumnya, Indonesia belum pernah berhasil lolos dari fase penyisihan grup. 


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x