Kompas TV olahraga sepak bola

Menang di El Clasico, Carlo Ancelotti Terkejut dengan Kemampuan Jude Bellingham

Kompas.tv - 29 Oktober 2023, 22:00 WIB
menang-di-el-clasico-carlo-ancelotti-terkejut-dengan-kemampuan-jude-bellingham
Jude Bellingham berselebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Stadion Olimpiade Barcelona, Sabtu (28/10/2023). (Sumber: Joan Monfort/Associated Press)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

BARCELONA, KOMPAS.TV - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengaku masih terkejut dengan kemampuan impresif gelandang mudanya, Jude Bellingham. 

Sejak didatangkan Los Blancos pada awal musim ini, Bellingham langsung tampil impresif. 

Teranyar, Bellingham menjadi aktor utama kemenangan Real Madrid di laga El Clasico kontra Barcelona dalam jadwal lanjutan pekan ke-11 La Liga Spanyol 2023-24 di Estadi Olympic Lluis Companys, Sabtu (29/10/2023). 

Dalam laga tersebut, Bellingham memborong seluruh gol kemenangan 2-1 Real Madrid atas Barcelona. 

Baca Juga: Hasil El Clasico Barcelona vs Real Madrid 1-2, Brace Bellingham Benamkan Blaugrana

Dua gol di El Clasico membuat Bellingham kini telah mencetak 13 gol dari 13 penampilan pada semua kompetisi bersama El Real.

Catatan gol tersebut, membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak Madrid musim ini dan juga menjadi top skor sementara Liga Spanyol 2023/2024 dengan 10 gol, unggul tiga gol dari Antoine Griezmann yang memiliki tujuh gol.

“Kami semua terkejut dengan levelnya, terutama dalam hal seberapa efektif dia. Dia selalu mencoba lari dari dalam. Yang mengejutkan hari ini (El Clasico) adalah penyelesaiannya, karena dia belum banyak mencetak gol dari tepi kotak penalti dan hari ini dia mencetak gol yang luar biasa,” ucap Ancelotti dilansir dari laman resmi klub.

Lebih impresifnya, Bellingham saat ini masih berusia 20 tahun. Gaya mainnnya disebut Ancelotti sudah seperti para pemain veteran. 

Pelatih asal Italia itu menilai Bellingham bisa dengan mudah mencetak 20-25 gol setiap musimnya bersama Real Madrid. 

“Dia terlihat seperti seorang veteran. Sikapnya sangat bagus. Semakin dekat dia ke kotak penalti, semakin baik baginya. Dia adalah pemain yang membuat perbedaan terbesar,” puji Ancelotti.

Baca Juga: El Clasico Barcelona vs Real Madrid Malam Ini, Ancelotti Sebut Bukan Laga Penentu Juara

“Dia bisa dengan mudah mencetak 20 atau 25 gol. Kami tidak menganggapnya sebagai seorang striker, tapi dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami,” sambungnya. 

Kemenangan atas Barcelona itu juga membuat Real Madrid memuncaki klasemen Liga Spanyol 2023-24 sementara. Mereka unggul selisih gol atas rival terdekatnya, Girona. 


 



Sumber : Kompas TV/Realmadrid.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x