Kompas TV olahraga sepak bola

Andre Onana Kebobolan 2 Gol saat Lawan Real Madrid, Begini Komentar Erik ten Hag

Kompas.tv - 27 Juli 2023, 15:18 WIB
andre-onana-kebobolan-2-gol-saat-lawan-real-madrid-begini-komentar-erik-ten-hag
Andre Onana saat menjalani debutnya saat Manchester United melawan Real Madrid, Kamis (27/7/2023) pagi. (Sumber: Twitter @ManUtd)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

"Anda bisa melihat pada gol kedua di mana kami tidak menutup sisi belakang, itu tidak boleh terjadi dan sebuah gol akan terjadi di sana, dan itu adalah aturan yang harus kami ikuti."

"Ini akan segera kami terapkan dalam cara bermain kami," tegasnya.

Selain mengomentari penampilan Onana saat melawan Real Madrid, Ten Hag juga memberikan pernyataan mengenai perburuan Manchester United untuk mencari penyerang baru.

Kekurangan sosok ujung tombak sangat terlihat di kubu Manchester United ketika banyak peluang yang tidak bisa dikonversikan menjadi gol ketika lawan Real Madrid.

Ten Hag mengatakan seluruh pihak di Manchester United sedang berupaya untuk mendatangkan penyerang baru. 

Namun dirinya enggan untuk memberikan komentar lebih lanjut mengenai siapa dan bagaimana proses transfer sang penyerang ke Old Trafford.

"Tentu saja [pertandingan ini menunjukkan mengapa kami harus mencari penyerang baru]," kata Ten Hag.

"Selalu sulit untuk dikatakan. Kami bekerja 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Kami dan hampir semua orang di klub, memberikan segala daya upaya untuk menyelesaikan ini."

"Kami tidak pernah membicarakan pemain yang masih berkontrak dengan klub lain, jadi target-target kami tetap di latar belakang."

"Kami sibuk mencari pemain yang tepat untuk menandatangani kontrak dengan kami," pungkasnya. 

Baca Juga: Ditanya soal Harry Kane ke Manchester United, Begini Jawaban Ten Hag


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x