Kompas TV olahraga sepak bola

3 Pemain Kena Sanksi AFC, STY Panggil Rafael Struick dan Ivar Jenner di Kualifikasi Piala Asia U23?

Kompas.tv - 13 Juli 2023, 15:22 WIB
3-pemain-kena-sanksi-afc-sty-panggil-rafael-struick-dan-ivar-jenner-di-kualifikasi-piala-asia-u23
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick, saat pertandingan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023) malam WIB. (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong diharuskan mencari pemain lain untuk Kualifikasi Piala Asia U23 2024 setelah tiga pemain Timnas U22 Indonesia terkena sanksi AFC.

Titan Agung Bagus Fauzi, Komang Teguh Trisnanda, dan Taufany Muslihuddin dijatuhi sanksi larangan bermain buntut dari kericuhan di final sepak bola SEA Games 2023 pada Mei lalu.

Dengan sanksi tersebut, Titan, Komang dan Taufany dipastikan tak bisa memperkuat skuad Merah Putih di ajang internasional, salah satunya Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Shin Tae-yong pun harus mencari pemain lain untuk mengisi posisi ketiga pesepak bola yang membawa Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 itu.

Sejauh ini, salah satu opsi terbaik adalah memanggil pemain timnas senior yang usianya masih muda.

Ketiga pemain yang cocok adalah Elkan Baggott, Ivar Jenner dan Rafael Struick.

Elkan bisa menjadi bek untuk menggantikan Komang, sementara Ivar bisa mengisi posisi gelandang menggantikan Taufany.

Untuk Rafael, ia bisa diplot untuk menjadi pengganti Titan Agung. Apabila ketiga pemain tersebut bisa memperkuat Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia U23 2024, Shin Tae-yong tidak akan terlalu khawatir kekurangan pemain.

Sebagai informasi, Timnas Indonesia U23 tergabung di Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2024 bersama Turkmenistan dan Taiwan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23 Gunakan Stadion Manahan Solo

Nantinya, hanya juara grup yang otomatis lolos ke Piala Asia U23 2024 yang dilangsungkan di Qatar tahun depan.

Berstatus sebagai tuan rumah, tentu Timnas Indonesia berpeluang untuk lolos ke putaran final Piala Asia U23 2024.

Kualifikasi Piala Asia U23 2024 sendiri dimainkan berbarengan dengan jadwal FIFA Matchday bulan September 2023 pada 4-12 September 2023. 

Respons PSSI Terkait Sanksi Pemain dan Staf Timnas U22 Indonesia

PSSI sedang mempelajari sanksi yang diberikan AFC kepada pemain dan staf Timnas U22 Indonesia, buntut dari kerusuhan pada laga final sepak bola SEA Games 2023 melawan Thailand.

Seperti yang diketahui, pada pertandingan yang dimenangi Indonesia dengan skor 5-2 itu, baku hantam antara kedua tim sempat terjadi dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa, 16 Mei 2023. 

Dalam tayangan ulang, sejumlah pemain Indonesia terlihat melakukan pemukulan. Selain itu, staf dari kedua tim juga saling adu jotos di pinggir lapangan.



Sumber : Kompas TV, BolaSport


BERITA LAINNYA



Close Ads x